iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Baru-baru ini Yamaha merilis motor naked bike-nya dengan label MT-25/03 versi 2023. Yamaha melaburnya dengan warna baru yang lebih fresh. Selain itu cak, pembaruan dibenamkan pada sistem gas buang sehingga telah memenuhi peraturan emisi terbaru. Dan saat IWB intip, woww makin garangg !! Penasaran sosoknya? Simak detilnya dibawah ini…

Menilik desainnya pakde, Yamaha MT-03 (di Asia Tenggara menggunakan label dan mesin MT25) versi 2023 tetap mempertahankan desain sebelumnya dengan guratan tegas dan sporty. Artinya soal ini sami mawon ora ono perbedaaan cak. Seperti yang diketahui, motor ini terlihat angker pada area depannya karena mengadopsi headlamp berdesain layaknya monster. Secara keseluruhan, Yamaha MT-03 sangat cocok digunakan untuk perjalanan jauh mengingat ergonominya yang nyaman. Terus gimana dengan dapur pacu ??

Yamaha tidak melakukan pembaruan apapun pada sektor mesinnya cak. Dengan begitu, Yamaha MT-03 versi 2023 tetap menganut mesin 4 stroke twin silinder DOHC berkubikasi 320cc dengan sistem pendinginan cairan. Berkat mesin tersebut, motor ini mampu memuntahkan tenaga hingga 31 kW (42PS) di 10750 Rpm dan torsi maksimal di angka 29 Nm di 9000 Rpm. Motor ini dilengkapi transmisi manual 6 speed, bobot mencapai 169kg, tangki bahan bakar mampu menampung hingga 14 liter bensin, dan ketinggian jok biker 780mm.

iklan iwb

Last… Yamaha telah menanamkan fitur yang cukup lengkap diantaranya sistem pencahayaan full LED, panel speedometer full digital, suspensi USD, hingga sistem pengereman ABS. Sementara Untuk banderolnya cak, Yamaha MT-03 versi 2023 resmi dirilis untuk market Jepang dengan banderol 687.500 yen atau jika dirupiahkan sekitar 79 jutaan. Sedangkan untuk pilihan warnanya, Yamaha menyediakan tiga opsi warna baru yakni Grey (abu-abu), Blue Metallic (biru metalik), dan Matte Dark Grey (Abu-abu doff)….(RA iwb)

Spec Yamaha MT-03 2023

Overall length x width x height: 2090×755×1070mm
Wheelbase: 1380mm
Ground clearance: 160mm
Seat height: 780mm
Vehicle weight: 167kg
Engine type: Water-cooled 4-stroke DOHC 4-valve parallel 2-cylinder
Total displacement: 320cc
Bore x Stroke: 68.0×44.1mm
Compression ratio: 11.2
Maximum output: 31kW (42PS)/10750rpm
Maximum torque: 30N・m (3.1kgf・m)/9000rpm
Fuel tank capacity: 14L (designated unleaded regular gasoline)
Transmission type: 6 speed return
Caster angle: 25°00′
Trail amount: 95mm
Tire size (front/rear): 110/70R17M/C (54H), 140/70R17M/C (66H)
Brake type (front/rear): single disk single disk
Fuel consumption rate WMTC mode value: 25.4km/L (class 3, subclass 3-2) with one passenger
Country of manufacture: Indonesia
Manufacturer’s suggested retail price: 687,500 yen (including 10% consumption tax)

6 COMMENTS

  1. Dami mawon pada baen hehehe, tapi cak seng jenenge wong +62, kakaean mendang mending yo, “kok power cilik yo ora koyo sebelah 42 ps” emang arep mbetot gas pul trus yo, sak jane 100cc wae wes cukup cak, iki arep nggaya kredit njaluk duit bapake hehehe, supra malah mesra haha lanjut cak jos gandos lah

  2. User mt 25 old
    Bagi saya 250cc udah cukup, harian ato touring jarak jauh ..
    250cc paling murah n gampang maintenance nya… sparepart melimpah dan terjangkau. Wlwpun powernya paling inferior dibanding merk lain
    Cuma ringkih bagian kelistrikan… (Kiprok/spull/aki)…
    Selebihnya nyaman n nyaman.

Comments are closed.