iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakk…. Jika sampeyan mengikuti warung Iwanbanaran.com pasti tahu bahwa Yamaha Indonesia sebentar lagi bakal meluncurkan classy family baru yakni Grande 125. Generasi metic yang memiliki desain ganteng dan sudah diluncurkan di Vietnam secara sukses kemungkinan besar akan lahir di tanah air di awal tahun 2023 nanti. Yang menjadi pertanyaan dan IWB ingin tahu….Gimana jika harga Yamaha Grande 125 dijual 29 jutaan…masih tertarik ??

Seperti yang kita semua tahu Yamaha indonesia diduga akan meluncurkan Metik baru di awal tahun 2023. Mengusung desain klasik namun modern dengan Sentuhan minimalis tapi mewah membuat sosoknya menjadi salah satu gacoan yang kita tunggu. Namun yang patut kita garis bawahi positioning Metik ini bakal sedikit berbeda dibandingkan dengan Fazzio 125. Walau mengusung mesin yang sama-sama 125 cc hybrid…. Diduga Grande akan dipasang lebih mahal dibandingkan dengan Fazzio. Hal ini disengaja agar tidak merusak pasar Fazio….

Tidak heran beberapa spekulasi muncul Prihal Metik yang sudah mengadopsi semua LED tersebut bahwa harganya akan dipatok lebih mahal. Walaupun produk masih dalam angan-angan namun beberapa spekulasi sudah muncul tentang posisi harga nanti. Mengingat harga Fazzio sekarang sudah berada di angka 22 hingga 23 jutaan. Seharusnya semahal-mahalnya Grande dipatok diangka 25 jutaan. Harga tersebut sebenarnya sudah mepet dengan Vario 125 yang termahal di Patok di angka 25,6 jutaan….

iklan iwb

Akan tetapi isu liar terus bergulir dan yang cukup mengerikan, sounding nya bisa saja akan ditaruh di angka yang lebih tinggi. Analisa ini berdasarkan posisi Fazzio yang masih sangat rentan jika Grande dipasang di angka tersebut. Karena terlalu mepet cak…masih sangat mepet. Ada yang mengatakan Grande bisa saja dipasang di angka 26 sampai 27 jutaan ? Dan yang paling parah bahkan 29,9 juta juga disebut. Ediannn tenan…apakah harga tersebut logis ?

Jelas tidak dan IWB rasa Yamaha paham dengan kondisi ini. Lhaa piyeee….edian po piyee cak harganya sudah identik dengan NMAX 155. Setinggi-tingginya positioning akan tetapi patut diingat… Yamaha beda dengan Piaggio. Boleh saja Vespa yang memiliki spesifikasi mungkin terlalu Inferior jika dibandingkan dengan harga yang ditawarkan, namun mereka memiliki prestige. Mereka menjual itu dan konsumen memakluminya. Apalagi market untuk pasar tersebut menyasar para kaum yang kita anggap sudah matang dan mapan. Sementara untuk market pabrikan Jepang lebih cenderung kepada Fungsional yang rata rata sangat kritis terhadap fitur. So….apakah harga 29,9 juta masuk untuk Grande ?

Last… Yang paling ideal Yamaha Indonesia harus memasang secara cermat karena di sana ada Fazzio. Tapi jangan juga gara-gara tidak mau berbenturan dengan saudaranya maka Yamaha terkesan memberikan harga overprice mengingat Grande nanti diduga merupakan racikan lokal bukan impor CBU sehingga seharusnya harga bisa ditekan. Nah… Kalau menurut sampeyan sendiri piye, berapa harga ideal Next Grande 125 saat diluncurkan di tanah air ? Monggo berikan komennya dan semoga dibaca oleh pabrikan langsung…gazz !! (iwb)