iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkk…Hari kedua putaran ketujuh belas MotoGP Chang, Thailand berakhir. Marco Bezzecchi Keluar sebagai pole position. All Ducati kuasai Front row. Terus kemana Fabio ?

Ducati lagi lagi menjadi ancaman serius bagi semua pabrikan, di ketiga sesi yang terlah berlangsung sejauh ini Squad Borgo benar benar mendominasi penuh dan selalu mewakilkan lebih dari dua pembalapnya dalam lima besar. Chang sendiri cukup bersahabat juga bagi Ducati mengingat banyak trek lurus di sirkuit kebanggan publik Thailand tersebut cakk.

Cuaca Chang yang kian stabil hari ini tentunya akan sangat membantu semua pembalap untuk tampil maksimal di sisa sesi hari ini. Sesi Free Practice 4 akan dipergunakan untuk mencari set up final sebelum Qualifying juga untuk mencoba melakukan simulasi balap ringan dengan ban yang diyakini berpotensi cocok saat Race cakkk. Free Practice 4 dimulai pukul 14.25 hingga 14.45 waktu setempat.

iklan iwb

Setelah flying lap, Jack Miller langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 32.107 detik diikuti Raul Fernandez, Danilo Petrucci, Miguel Oliveira dan Remy Gardner. Selang satu lap Jack Miller pertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 31.435 detik disusul Jorge Martin, Johann Zarco, Miguel Oliveira dan Raul Fernandez.

Dua puluh dua menit waktu tersisa, Jack Miller masih memimpin dan perbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 31.225 detik diikuti Johann Zarco dan Francesco Bagnaia. Selang sesaat Jorge Martin naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 31.158 detik. Dua menit kemudian Cal Crutchlow naik ke posisi tiga.

Tujuh belas menit waktu tersisa, Jack Miller kembali ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 30.939 detik diikuti Jorge Martin, Marco Bezzecchi, Fabio Quartararo dan Marco Bezzecchi. Tiga menit berselang, Johann Zarco naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 30.915 detik.

Tujuh menit waktu tersisa, Johann Zarco masih memimpin diikuti Jack Miller, Marco Bezzecchi, Jorge Martin dan Franco Morbidelli. Dua menit kemudian Brad Binder naik ke posisi lima. Tidak terlalu banyak time attack kali ini cakk.

Hingga finish Johann Zarco (Prima Pramac Racing) keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 30.830 detik

Posisi kedua ditempati Jack Miller (Ducati Lenovo Team) dengan catatan waktu 1 menit 30.939 detik

Posisi ketiga ditempati Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) dengan catatan waktu 1 menit 30.961 detik

Posisi keempat ditempati Brad Binder (Redbull KTM Factory Racing) dengan catatan waktu 1 menit 31.055 detik

Melengkapi lima besar adalah Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dengan catatan waktu 1 menit 31.055 detik.

Selanjutnya, Empat belas pembalap akan bertarung memperebutkan dua slot menuju Qualifying 2. Mereka akan mengikuti Qualifying 1 terlebih dahulu karena gagal masuk sepuluh besar dalam kombinasi cakkk. Sesi ini dimulai pukul 15.05 hingga 15.20 waktu setempat.

Setelah flying lap, Marc Marquez Langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 30.343 detik diikuti Fabio Di Giannantonio, Alex Marquez dan Miguel Oliveira. Satu lap kemudian Aleix Espargaro, Pol Espargaro, Maverick Vinales dan Fabio Di Giannantonio melengkapi lima besar.

Sembilan menit waktu tersisa, Lima besar ditempati Marc Marquez, Miguel Oliveira, Fabio Di Giannantonio, Aleix Espargaro dan Raul Fernandez. Jelang pertengahan sesi ini para pembalap segera pergi ke pit untuk memasang ban soft agar mulus dalam time attack cakk.

Empat menit waktu tersisa, semua pembalap telah kembali ke trek. Lima besar saat ini ditempati Marc Marquez, Cal Crutchlow, Aleix Espargaro, Miguel Oliveira dan Franco Morbidelli. Dua menit waktu tersisa, Aleix Espargaro naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 30.202 detik. Time attack dimulai kang mas..

Hingga finish, Marc Marquez (Repsol Honda Team) keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 30.038 detik dan Miguel Oliveira (Redbull KTM Factory Racing) menempati posisi kedua dengan catatan waktu 1 menit 30.099 detik. Keduanya akan melaju ke Qualifying 2.

Sesi pamungkas, Qualifying 2 akhirnya tiba. Total dua belas pembalap akan berjuang meraih posisi start terbaik dan tujuannya tetap sama yakni mendapatkan pole position. Sesi terakhir hari ini dimulai pukul 15.30 hingga 15.45 waktu setempat..

Setelah flying lap, Luca Marini langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 31.747 detik. Beberapa saat kemudian Jack Miller sodok ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 30.270 detik. Jorge Martin, Marco Bezzecchi, Johann Zarco dan Enea Bastianini melengkapi lima besar. Beberapa saat kemudian Fabio Quartararo rebut posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 30.166 detik.

Sembilan menit waktu tersisa, Jack Miller kembali ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 30.106 detik. Selang sesaat Jorge Martin naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 29.893 detik, Johann Zadco, Jack Miller, Fabio Quartararo dan Marco Bezzecchi melengkapi lima besar.

Tujuh menit waktu tersisa, sebagian pembalap masuk ke pit untuk menyiapkan time attack. Lima besar saat ini ditempati Jorge Martin, Johann Zarco, Fabio Quartararo, Jack Miller dan Marco Bezzecchi. Time attackpun dimulai..

Dua menit waktu tersisa, Francesco Bagnaia naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 29.775 detik. Disusul Jorge Martin, Johann Zarco, Fabio Quartararo dan Jack Miller. Time attack terus berlanjut..

Hingga finish, Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) keluar sebagai pole position dengan catatan waktu 1 menit 29.671 detik

Posisi kedua ditempati Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dengan catatan waktu 1 menit 29.692 detik

Posisi ketiga ditempati Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) dengan catatan waktu 1 menit 29.775 detik

Posisi keempat ditempati Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) dengan catatan waktu 1 menit 29.909 detik

Melengkapi lima besar adalah Johann Zarco (Prima Pramac Racing) dengan catatan waktu 1 menit 29.963 detiK….(CB iwb)

022 THAILAND MOTOGP, BURIRAM – FULL QUALIFYING RESULTS

1 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
2 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
4 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
5 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
6 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
7 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
8 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
9 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
10 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
11 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
12 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
13 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
14 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
15 Cal Crutchlow GBR WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
16 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
17 Maverick Vi?ales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
18 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
19 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
20 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
21 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
22 Tetsuta Nagashima JPN LCR Honda (RC213V)
23 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
24 Danilo Petrucci ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR)

7 COMMENTS

  1. merkentu kemana cak? taro p4 dicariin, merkentu p8 engga dicariin ekekekek

    kasian markentu muehehehe zluuubh??????

  2. Dlm musim ini, Pembalap Terhebat Sejati adalah yg msh mampu bersaing di posisi atas, walau dng tunggangan yg tercatat lg underdog performanya & minoritas skl keberadaannya.

Comments are closed.