iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkk….asli saat IWB ngetik artikel ini, tidak henti-hentinya IWB tersenyum. Lhaaa piyee…komen-komen para pembalap Motogp pasca Motegi jiann bikin ngakak terutama Jack Miller. Pembalap Australia yang bakal ke KTM tahun depan tsb dengan blak-blakan mengatakan….ribuan kali ucapan Marc yang mengaku nggak kuat atau lemah dll tapi ujung-ujungnya bertempur didepan. ” Aku mendengar perkataan tsb sudah ribuan kali sebelumnya …” seru Miller. Termasuk Fabio yang merasa bahwa Marc punya kans di Motegi. ” Kalian bisa bertaruh untuk kemenangannya..” serunya. Apakah ini artinya Marc hanya pura-pura lemah ? dari ucapan para pembalap tsb sepertinya demikian….

Marquez memang kencang. Bahkan para pengamat Motogp menyebut Marc seperti “Binatang” saat raih pole position di Motegi….

? Luar biasa, cara dia membalap, cara dia menempatkan segalanya pada racing line di setiap tikungan. Cantik ! Setelah operasi, riding style-nya terlihat alami di atas motor. Dia seperti binatang…” seru Guintoli. Disisi lain kegembiraan Marc memang tidak bisa ditutupi akan tetapi doi menggaris bawahi bahwa hujan banyak menolongnya karena gaya G-Force tidak sekuat saat dry….

iklan iwb

” Tentu saja aku sangat senang bisa kembali ke pole position. Tapi ini hanya pole position pada kondisi basah. Hanya saja dalam situasi yang kami hadapi sekarang (kondisi sulit) ….banyak berjuang, hasil ini jelas membuat kami gembira. Karena kami butuh pencapaian kecil, motivasi kecil dalam paddock. Aku mencoba menyerang dan aku melakukan lap tim yang bagus, aku tidak terlalu ngoyo [mengendalikan motor] dan itu ternyata cukup untuk membuatku berada di posisi depan…..” seru Marc yang gembira karena memecahkan telur pole setelah Motegi 2019. Pembalap yang akan memulai start ke 150-nya di Motogp tersebut menambahkan….

? Jujur di kondisi basah aku merasakan titik lemah motor berkurang dan aku bisa mengambil keuntungan dari situasi itu. Tapi race nanti [jika kering] akan menjadi cerita yang berbeda. Kami akan kembali ke tempat alami kami saat ini. Tentu saja, aku ingin berada di lima besar atau bahkan berjuang untuk podium…. tapi ini bukan waktunya. Namun jika aku memiliki kesempatan kecil, aku akan mencoba. Karena itu karakterku dan masih sama ketika pertama kali gabung di MotoGP. Tapi nanti akan menjadi balapan yang sangat panjang. Aku sudah merasa sejak Jumat, aku akan kesulitan untuk konsisten dan menyerang di semua lap. Tapi kita akan lihat...? seru Marc. Gimana dengan reaksi pembalap lain atas pernyataan Marc?

Ternyata banyak yang kurang percaya. Marc dipandang menutupi potensi aslinya atau berpura-pura lemah. Bahkan Fabio sendiri berani bertaruh bahwa Marc akan berada didepan….

?[Marquez] kuat….dia bisa torehkan lap time kisaran 1 menit 45,0-45,1 dengan ban belakang medium [di kering pada hari Jumat]. Time attackingnya dikisaran tsb, tapi 1 menit 45.1 dengan medium sangatlah kencang. Dia memiliki kecepatan. Dia memiliki kekuatan dan dia memulai dari pole. Jadi aku rasa kamu bisa menaruh koin padanya untuk kemenangan… ? seru Fabio. Dilalah Jack Miller sama cak. Pembalap Ducati tsb menegaskan rasa tidak percaya Marc bakal dibelakang hanya karena masalah fisik…

?Aku melihatnya baik-baik saja dan tentu saja dia adalah Marc, pasti dihari minggu dia akan membuat perbedaan. [Aku tidak tahu] apakah ada masalah kebugaran di bahunya?karena trek ini memang menguras tenaga. Banyak pengereman keras, harus banyak menekan serta menggunakan lenganmu untuk menjaga ritme. Akan menarik untuk melihat apa yang bisa dia lakukan. Tentu saja, dia mengatakan dia tidak [siap bertarung], tetapi kalian tahu, dia mengatakan itu 1.000 kali sebelumnya !….

? Jadi aku rasa dia akan menjadi ancaman, ditambah Pecco, Fabio….banyak yang bagus disini. Enea [Bastianini] cukup sulit di Motegi, tetapi kami tahu dia selalu memiliki kecepatan saat balapan. Bahkan KTM, Binder biasanya juga kuat saat race. Aku pikir akan ada beberapa pembalap yang bertarung didepan. Karena kami semua sudah hampir 2 tahun tidak membalap disini jadi ini akan menarik. Banyak hal yang tidak bisa diprediksi hari ini, aku menyukainya!” seru Miller….

Namun cak yang menarik, Marquez membantah doi berpura-pura atau merendah. Atas komentar para pembalap lain Marc menjawab….

? Mereka tidak mengerti pada hari Jumat bagaimana aku membalap! Maksudku, jika balapan 10 lap aku akan mengatakan ‘OK, ya levelnya ada, kecepatannya ada’. Tapi untuk 24 lap balapan, aku belum siap. Aku sudah mengerti sejak hari Jumat bahwa aku tidak siap untuk menyerang semua lap. Jadi aku harus tenang karena di Aragon aku bisa membalap seperti yang aku inginkan dan tetap konstan. Tapi di sini masalahnya adalah aku tidak bisa menggunakan semua energiku di lap awal….

” Kecuali pada kondisi basah ya, karena hari ini aku bisa menggunakan posisi lenganku dengan cara yang sempurna…bisa mengerem seperti yang aku inginkan, masuk, merebahkan motor dan aku sangat senang tentang itu. Aku bisa membalap dengan baik pada kondisi basah….karena penggunaan tenaga dan otot lebih sedikit dan aku bisa menjaga posisi lengan sesukaku. Tapi pada kondisi kering segalanya menjadi lebih sulit karena aku masih belum siap untuk menyerang di semua lap….

? Jujur hingga sekarangpun aku masih belum bisa memahami apakah kemampuanku bisa pulih 100% khususnya bagian lengan, karena mereka telah membedah lenganku di empat tempat berbeda. Jadi ototnya juga rusak dan kita tidak tahu apakah bisa maksimal….kita belum tahu…” tutup Marc. Luarrr biasa cakkk, dengan segala keterbatasan aja Marc masih kompetitif. Dan ketika kondisi trek tidak membutuhkan tenaga besar, disitulah baru kelihatan skill murni Marc masih yang terbaik. So….semangattt Marc !! (iwb)

14 COMMENTS

  1. Sederhana saja pak Dhe….
    Marc dalam masa pemulihan kembali otot2nya. Pole atau menang….itu adalah bonus.
    Silahkan yang lain punya pemikiran aneh2 d kepala.
    Mueeeehehehehhehehe ?

  2. Wedew ada yg rikooll nih
    Abis cucu gudang parts kanibalan sana sini awokwowkwok
    Udh ngejek sana sini gataunya sama aja ???????

Comments are closed.