iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkk…Putaran keempat World Superbike musim 2022 berlangsung di sirkuit Misano, San Marino. Hari pertama ini, Yamaha dan Ducati menjadi bergantian memimpin sesi Free Practice 1 dan Free Practice 2….

Misano, trek yang mempunyai panjang 4.2 kilometer ini memiliki 16 tikungan secara keseluruhan (6 ke kiri dan 10 ke kanan). Sementara lebar trek Misano adalah 12 meter. Trek kebanggaan warga San Marino ini Memiliki trek lurus yang panjangnya 530 meter mulai dari keluar tikungan terakhir hingga jelang tikungan pertama cakkk.

Musim lalu, Ducati berhasil memenangkan balapan back to back lewat Michael Rinadi (Aruba. IT Racing – Ducati) dan satu kemenangan lain diraih oleh Yamaha lewat Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha With Brixx WorldSBK). Lantas bagaimanakan untuk musim ini?

iklan iwb

Sesi diawali dari Free Practice 1, sesi yang berlangsung selama 45 menit ini sempat terganggu dengan adanya rintik hujan jelang pertengahan sesi cakk, namun trek terus membaik hingga sesi berakhir.

Toprak Razgatlioglu mengukuhkan diri sebagai yang tercepat dalam sesi pembuka dan mencatatkan waktu 1 menit 34.603 detik. Diikuti rekan satu timnya, Andrea Locatelli yang mencetak waktu 1 menit 34.844 detik dan Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) menyusul diposisi ketiga dengan catatan waktu 1 menit 34.867 detik.

Michael Rinaldi berada diposisi keempat dan mencatatkan waktu 1 menit 34.953 detik. Lima besar Free Practice 1 ditutup oleh Axel Bassani (Motocorsa Racing) yang mencetak waktu 1 menit 45.080 detik.

Kemudian sesi berlanjut menuju Free Practice 2 yang dimulai pukul 15.00 hingga 15.45 waktu setempat. Cuaca saat ini jauh lebih baik dibandingkan Free Practice 1 cakk.

Selepas flying lap, Jonathan Rea langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 34.337 detik diikuti Alex Lowes, Toprak Razgatlioglu, Alvaro Bautista dan Philipp Oettl. Satu lap kemudian Jonathan Rea perbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 34.134 detik. Tidak lama kemudian Alvaro Bautista naik keposisi dua.

Tiga puluh sembilan menit waktu tersisa, Jonathan Rea masih memimpin. Diikuti Michael Rinaldi, Alvaro Bautista, Alex Lowes dan Philipp Oettl. Selang beberapa saat Alvaro Bautista naik keposisi dua. Dua menit kemudian Toprak Razgatlioglu sodok keposisi dua.

Tiga puluh menit waktu tersisa, Lima besar ditempati Jonathan Rea, Toprak Razgatlioglu, Michael Rinaldi, Alvaro Bautista dan Alex Lowes. Beberapa pembalap mulai masuk pit dan menyelesaikan run pertamanya. Tiga menit kemudian Alvaro Bautista naik keposisi dua.

Lima menit waktu tersisa, Jonathan Rea masih belum tergeser diposisi pertama disusul Alvaro Bautista, Toprak Razgatlioglu, Michael Rinaldi dan Alex Lowes. Tidak lama kemudian, Alvaro Bautista gusur posisi pertama dari Rea dengan catatan waktu 1 menit 34.098 detik.

Sepuluh menit waktu tersisa, lima besar ditempati Alvaro Bautista, Jonathan Rea, Toprak Razgatlioglu, Michael Rinaldi dan Alex Lowes. Tiga menit kemudian Alvafo Bautista perbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 34.008 detik. Beberapa saat kemudian Toprak Razgatlioglu naik ke posisi dua.

Empat menit waktu tersisa, lima besar saat ini adalah Alvaro Bautista, Toprak Razgatlioglu, Jonathan Rea, Michael Rinaldi dan Alex Lowes. Dua menit kemudian Philipp Oettl naik keposisi lima. Time attack terus berlanjut cakkkk.

Hingga finish

Alvaro Bautista (Aruba IT Racing – Ducati) keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 34.008 detik

Posisi kedua ditempati Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha With Brixx WorldSBK) dengan catatan waktu 1 menit 34.115 detik

Posisi ketiga ditempati Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) dengan catatan waktu 1 menit 34.134 detik

Posisi keempat ditempati Michael Rinaldi (Aruba IT Racing – Ducati) dengan catatan waktu 1 menit 34.184 detik

Melengkapi lima besar adalah Philipp Oettl (Team GoEleven) dengan catatan waktu 1 menit 34.498 detik….(CB iwb)

2022 WORLD SUPERBIKE MISANO, ITALY – FREE PRACTICE RESULTS (2)
POS RIDER NAT TEAM TIME
1 Alvaro Bautista SPA Aruba.It Racing Ducati 1:34.008s
2 Toprak Razgatlioglu TUR PATA Yamaha with Brixx WorldSBK +0.107s
3 Jonathan Rea GBR Kawasaki Racing Team WorldSBK +0.126s
4 Michael Rinaldi ITA Aruba.It Racing Ducati +0.176s
5 Philipp Oettl GER GoEleven Ducati +0.490s
6 Garrett Gerloff USA GRT Yamaha WorldSBK Team +0.597s
7 Alex Lowes GBR Kawasaki Racing Team WorldSBK +0.698s
8 Iker Lecuona SPA Team HRC WorldSBK +0.785s
9 Scott Redding GBR BMW Motorrad WorldSBK Team +0.804s
10 Xavi Vierge SPA Team HRC WorldSBK +0.853s
11 Andrea Locatelli ITA PATA Yamaha with Brixx WorldSBK +0.913s
12 Axel Bassani ITA Motocorsa Ducati +0.923s
13 Loris Baz FRA Bonovo Action BMW +1.253s
14 Christophe Ponsson FRA Gil Motor Sport Yamaha +1.444s
15 Eugene Laverty IRL Bonovo Action BMW +1.624s
16 Kohta Nozane JPN GRT Yamaha +1.718s
17 Roberto Tamburini ITA Motoxracing Yamaha WorldSBK Team +1.827s
18 Gabriele Ruiu ITA Bmax Racing +1.903s
19 Alesandro Delbianco ITA Pedercini Kawasaki +1.911s
20 Hafizh Syahrin MAL MIE Honda Racing +1.952s
21 Luca Bernardi SM Barni Spark Ducati Team +1.999s
22 Tito Rabat SPA Puccetti Kawasaki +2.055s
23 Ilya Mychalchyk UKR BMW Motorrad WorldSBK Team +2.660s
24 Leandro Mercado ARG MIE Honda Racing +2.665s
25 Oliver Konig CZE Orelac Racing Kawasaki +3.717s

8 COMMENTS

    • kasian Thailancung,, udah stress berat ,mana target BC belum tercapai, gak jadi dapet Nasbung deh

  1. ekekeke motogp ngetek aprilia, wsbk ngetek ducati

    tabiat asli mbinghaaa keluar putus urat malunya melihat ngondah ngampas di mana2 mueheheheh

  2. FBH lagi jari ketek buat berlindung,,

    miris FBH sekarang yaaa, udah Motogp ampas, Vario 160 juga ampas kualitinya kwkwkwkwk

  3. Handa mana Honda….???!!!

    Katanya produsen motor sultan…?!? Emang motor sultan kan gah boleh buat kebut-kebutan. ???

  4. Bautista 1
    Rea 2
    Toprak DNF.

    Level balapnya seperti pembalap MotoGP papan tengah. Hahahaha ?

Comments are closed.