iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Seperti yang kita tahu, MotoGP telah mengumumkan bahwa nomor 46 milik Valentino Rossi akan dipensiunkan. Dorna akan meresmikan pensiunnya nomor balap Valentino Rossi tersebut pada 28 Mei mendatang, tepatnya di seri selanjutnya MotoGP Mugello sebelum sesi kualifikasi dimulai. Tentunya, ketika acara peresmian tersebut resmi digelar, maka nomor 46 tidak boleh digunakan oleh rider di kelas MotoGP?

Meski begitu, ternyata Valentino Rossi mengaku menyesal dengan dipensiunkannya nomor balap kebanggannya tersebtu cak. Doi bahkan meminta maaf pada publik bahwa nomor 46 akan pensiun dan sebenarnya berharap nomor balapnya tersebut bisa dipakai oleh rider lain di MotoGP. Namun karena akan dipensiunkan, maka nomor 46 dilarang digunakan oleh rider di MotoGP. Pada upacara peresmiannya nanti, Valentino Rossi akan hadir di Mugello hingga race digelar yang tentunya, sembari memantau tim asuhannya, Mooney VR46 Racing Team. Selain itu, ia menuturkan acara peresmian tersebut akan jadi upacara yang indah?

?Di satu sisi, aku minta maaf karena nomor 46 akan pensiun, aku pikir akan menyenangkan melihatnya dalam sepuluh atau dua puluh tahun pada pembalap MotoGP lainnya. Tapi di sisi lain itu akan menjadi upacara yang indah. Aku akan berada di Mugello untuk melihat pembalap Academy dan Mooney VR46 Racing Team. Kupikir ini akan menjadi akhir pekan yang indah dan kami akan bersenang-senang,? ujar Valentino Rossi via tuttomotoriweb.

iklan iwb

Seperti yang diketahui, setelah resmi pensiun dari MotoGP menjelang akhir tahun lalu Valentino Rossi dinobatkan menjadi legenda MotoGP. Tidak berselang lama setelah itu, doi langsung banting setir terjun ke balap roda empat dan dalam waktu dekat ini, Rossi akan balapan pada ajang Le Castellet 1000 km. Tidak berhenti pada kompetisi tersebut, doi akan lanjut berlatih untuk menghadapi kejuaraan 24 Hours of Spa-Francorchamps? “Ini akan menjadi tes yang bagus, ini adalah balapan yang sangat panjang yang mencakup 6 jam dan persiapan untuk menghadapi 24 Hours of Spa-Francorchamps. Sedangkan soal trek? Ketika itu aku mencobanya dan tidak berjalan dengan baik, sekarang mari kita lihat bagaimana kelanjutannya,? tutup Valentino Rossi….(RA iwb)

9 COMMENTS

  1. Coba klo tetap di Honda Naspro Azzuro pasti dihargai lebih tinggi. Pensi makin didewakeun. Dihormati seluruh dunia laaagh

  2. Kesalahan terbesar VR46 adalah meninggalkan Honda. Cuma sebentar saja jurdun dengan tunggangan garputala. Selebihnya menuai karma dari Honda
    Kita kita dimari wajib mendoakan yang terbaik buat VR46

Comments are closed.