iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkkk…..serasa mimpi tidak percaya ketika mendapatkan sinyal informasi yang sangat kuat bahwa Tim MotoGP Suzuki Ecstar akan mundur dari MotoGP mulai musim depan. Informasi ini diperkuat oleh banyaknya berita media luar yang mengulas tentang potensi Suzuki bakal mundur dari MotoGP 2023. Ini adalah sebuah berita heboh dan bikin geger mengingat sebelumnya tidak ada sedikit pun isu mundurnya Suzuki dari MotoGP. Yang jadi pertanyaan benarkah isu tersebut dan apa alasan Suzuki tiba tiba membikin keputusan yang bikin shock ? simak detilnya dibawah ini…

Isu ini memang datang secara tiba-tiba cak. Dari kronologis awal….beberapa laporan mengatakan bahwa anggota tim Suzuki baru diberitahu berita mengejutkan dari Hamamatsu saat tes pasca-balapan Senin di Jerez, meskipun Suzuki sebelumnya menandatangani kontrak untuk tetap di MotoGP hingga setidaknya 2026. Isu ini jelas membuat Joan Mir dan Alex Rins membutuhkan tim baru untuk tahun 2023.?Keduanya merupakan pebalap Suzuki sejak bergabung di kelas premier, Rins pada 2017 dan Mir pada 2019. Jelas ini adalah isu yang membikin shock semua pihak mengingat Performa Suzuki cukup baik…

Meski musim lalu tanpa kemenangan, Suzuki dan Mir masih finis di urutan ketiga klasemen kejuaraan dunia, di belakang Fabio Quartararo (Yamaha) dan Francesco Bagnaia (Ducati).?Rins, yang mengalami mimpi buruk melewati musim tahun lalu, sukses sabet podium dengan GSX-RR musim ini dan nangkring posisi keempat di klasemen awal, unggul dua tempat dari Mir. Jika benar isu ini artinya?Suzuki, yang merekrut Livio Suppo sebagai manajer tim baru beberapa bulan lalu, akan menjadi pabrikan pertama yang mundur dari MotoGP sejak 2011. Dan isunya masalah finansial-lah yang membuat Suzuki akhirnya menyerah….

iklan iwb

Beruntung untuk Mir dan Rins, sebagian besar kursi 2023 belum diputuskan karena baru Marc Marquez (Repsol Honda), Francesco Bagnaia (Ducati), Brad Binder (Red Bull KTM) dan Franco Morbidelli (Monster Yamaha) yang resmi dikonfirmasi tetap bersama timnya.?Yamaha sendiri yakin Quartararo akan tetap bersama mereka selama dua tahun kedepan. Ini artinya masih ada satu kursi Honda, satu Ducati, satu KTM, dan dua kursi tim pabrik Aprilia.?Suzuki sendiri pernah mengumumkan keluar dari MotoGP pada tahun 2011. Saat itu sama cak kondisinya… Suzuki bungkam selama berbulan-bulan. Baru setelah itu pengumuman resmi disiarkan secara official. Apakah Suzuki akan melakukan langkah serupa ? Pengumuman resmi tsb dengan beberapa alasan sebagai berikut….

” Suzuki Motor Corporation telah memutuskan untuk menangguhkan sementara partisipasinya di FIM Road Racing Grand Prix MotoGP mulai 2012.?Penangguhan ini untuk mengatasi keadaan sulit terutama disebabkan oleh resesi berkepanjangan di negara-negara maju, anjloknya Yen Jepang dan bencana alam berulang.?Melihat kembali ke MotoGP pada tahun 2014, Suzuki sekarang akan fokus pada pengembangan mesin balap baru yang kompetitif untuk kelas tsb…

” Suzuki akan melanjutkan aktivitas balap motorcross dan mendukung aktivitas balap jalanan menggunakan sepeda motor yang diproduksi secara massal, dengan memperoleh homologasi FIM dan kerjasama dengan pemasok komponen racing…” serunya kala itu. Dan terbukti…..Suzuki kembali ke MotoGP dengan GSX-RR menggantikan GSV-R. Tim balap baru yang dibentuk oleh Davide Brivio, diundur setahun hingga 2015. Kini setelah nyaris delapan tahun mereka berpartisipasi di ajang MotoGP, isu kencang mundurnya Suzuki kembali mengemuka….

Walau tanpa konfirmasi diduga kondisi ekonomi dunia yang terguncang akibat perang Ukraina dan Rusia menjadi penyebab utama Suzuki melakukan langkah preventif mengingat biaya yang dikeluarkan di ajang MotoGP memang luar biasa besar. Apakah isu ini bakal menjadi kenyataan? Kita tunggu saja dan semoga semuanya hanya sekedar isu sebelum ada konfirmasi resmi dari pabrikan. Sedih euy kalau bener….? (iwb)

Juara dunia 500cc/MotoGP Suzuki

1976, 1977 – Barry Sheene

1981 – Marco Lucchinelli

1982 – Franco Uncini

1993 – Kevin Schwantz

2000 ? Kenny Roberts Jnr

2020 ? Joan Mir

24 COMMENTS

  1. Pertaruhkan nama besar gsx
    Suzuki blunder mulu,
    Dulu punya beres tersebar luas di indonesia
    Malah ambil keputusan blunder
    Bikin motor ga enak diliat
    Akhirnya beres pada tutup
    Padahal kualitas mesin n build quality nomor 1,

  2. Wahhh jiaannnn nguoploxx nguoploxx nguobelogg nguobelogg belogg gandosss sekali ini budheee cakkk

  3. Wahhh jiaannnn nguoploxx nguoploxx nguobelogg nguobelogg belogg gandosss sekali ini budheee cakkk

Comments are closed.