iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkk…Hari pertama putaran keenam MotoGP Jerez, Spanyol berakhir. Free Practice 2 kali ini Fabio Quartararo melesat pertama. Duo Ducati lengkapi tiga besar…..

Duo Team Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins sukses menempatkan diri diposisi 1-2 di depan publik Sendiri. Honda terus membayang – bayangi di sepanjang sesi lewat Alex Marquez (LCR Honda Castrol) dan Aprilia terus menunjukkan konsistensinya lewat Aleix Espargaro (Aprilia Racing) cakkk.

Data dan set up terus digali dalam 45 menit pada sesi pembuka, para pembalap akan berjuang keras mendapatkan banyak hal untuk diaplikasikan akhir pekan ini agar bisa tampil kompetitif pada race day nanti.

iklan iwb

Lanjut…Free Practice 2 dimulai pukul 14.10 hingga 14.55 waktu setempat.

Setelah flying lap, Setelah flying lap, Luca Marini langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 40.257 detik. Tidak lama kemudian Johann Zarco naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 39.813 detik. Satu lap kemudian Francesco Bagnaia naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 39.711 detik.

Tiga puluh delapan menit waktu tersisa, Francesco Bagnaia perbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 38.174 detik diikuti Fabio Quartararo, Johann Zarco, Franco Morbidelli dan Joan Mir. Satu lap kemudian Pol Espargaro naik ke posisi dua dan Marc Marquez naik keposisi tiga. Beberapa saat kemudian, Fabio Quartararo naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 37.970 detik.

Tiga puluh lima menit waktu tersisa, lima besar ditempati Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia, Jorge Martin, Aleix Espargaro dan Pol Espargaro. Lima belas menit awal sesi, para pembalap mulai masuk pit untuk menata ulang strategi guna mengamankan zona aman sementara ‘Top 10’ untuk Langsung lolos ke Qualifying 2.

Dua puluh empat menit waktu tersisa, Joan Mir ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 37.881 detik. Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia, Jorge Martin dan Aleix Espargaro kini Melengkapi lima besar. Kurang dari dua menit, Aleix Espargaro naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 37.878 detik.

Dua puluh satu menit waktu tersisa, Marc Marquez dlosor ditikungan keenam, doi kehilangan grip bagian depan dan lowside cakk. Tiga menit kemudian Fabio Quartararo naik keposisi tiga. Aleix Espargaro masih memimpin sejauh ini.

Empat belas menit waktu tersisa, lima besar ditempati Aleix Espargaro, Joan Mir, Fabio Quartararo, Jorge Martin dan Maverick Vinales. Sementara itu para pembalap mulai masuk ke pit untuk mengganti ban yang fresh agar bisa lebih leluasa dalam time attack pakdee.

Tujuh menit waktu tersisa, Takaaki Nakagami sodok keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 37.778 detik. Diikuti Aleix Espargaro, Joan Mir, Fabio Quartararo dan Jorge Martin. Satu lap kemudian Nakagami pertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 37.581 detik.

Dua menit waktu tersisa, Francesco Bagnaia naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 37.283 detik dan Jorge Martin sodok keposisi dua. Maverick Vinales juga naik keposisi empat. Time attack terus berlanjut..

Hingga finish, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 37.071 detik.

Posisi kedua ditempati Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP) dengan catatan waktu 1 menit 37.272 detik

Posisi ketiga ditempati Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) dengan catatan waktu 1 menit 37.283 detik.

Posisi keempat ditempati Jorge Martin (Pramac Racing) dengan catatan waktu 1 menit 37.368 detik.

Melengkapi lima besar adalah Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) dengan catatan waktu 1 menit 37.581 detik….(CB iwb)

SPANISH MOTOGP, JEREZ – FREE PRACTICE (2) RESULTS
POS RIDER NAT TEAM
1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
2 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
4 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
5 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
6 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
7 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
8 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
9 Maverick Vi?ales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
10 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
11 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
12 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
13 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
14 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
15 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
16 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
17 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
18 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
19 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
20 Andrea Dovizioso ITA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
21 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
22 Stefan Bradl GER Team HRC (RC213V)
23 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
24 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
25 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP)

35 COMMENTS

  1. Kalau Fabio ada judulnya “ndlosor”
    Giliran mm ga ada judulnya ” ndlosor”
    Standar ganda?

    • engkes dlosor malu mau bikin judul kalau ada peningkatan aja judul e engkes berjilid hhhh

  2. Motogp FP2 Jerez : Fabio Quartararo tak terbendung, Ducati bangkit, Honda bobrok !!
    Gitu yang bener judulnyaa cakkk

      • Kepengin rasanya joged rikisi di depan muka thailandcung…
        Ihiiirrrrr ihiiiirrrr tariiiikkkkk mangggggggg…..
        Serrrrr zeeeeerrrr

        • Konon katanya mm93 setelah crash kedua dijemput n dibonceng Pedorsa yak?
          Apa kaaagh…..itu satu tanda kode atau ajakan super halus untuk ngikuti langkah pengsion??
          Gak enak klo mo ngomong terus terang, sejatinya om Pedorsa gak tega sama kondisi fisik mm93. Secara om Pedorsa sendiri had already undergone relatively same lot of injuries.

  3. Double Dlosor.
    Turn 6 & 9
    Miring kanan semua.
    Yang turn 9 dlosor setelah nengok yang nyalip, looked over his shoulder. Ada KTM nyalip dari dalam.
    Kayak takut sama lawan.
    Apa saving gaya Marc yang fenomenal has already gone?

  4. Apa beneran Mark Markez ngambek ke HRC bang? Kliatan gak semangat pas bangun dari crash yang halus.
    Dah kehilangan feeling nunggang RCV kah?

  5. Yahama selain Taroro semakin di belakang, kasih aja kontrak 10 it per thn, tanpa Taroro prestasi yahama bakal Dlosoorr

Comments are closed.