iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkk…Hari kedua putaran kelima MotoGP Portimao, Portugal berakhir. Johann Zarco sabet Pole. Joan Mir dan Aleix Espargaro lengkapi front row. Dan ternyata Fabio bangkit cak !!

Tiga sesi telah berlangsung sejak Hari pertama dan trek Portimao full wet kang masss. Meski begitu, para pembalap telah menyesuaikan diri dengan trek basah yang benar benar menyulitkan tersebut.

Sejauh ini KTM memenang alih posisi pertama dalam kombinasi sesi Free Practice 1 hingga Free Practice 3 pasca Miguel Oliveira (Redbull KTM Factory Racing) mengukuhkan dirinya sebagai yang tercepat dalam FP3.

iklan iwb

Sementara itu, Suzuki dan Yamaha mulai unjuk gigi lewat Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) dan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) setelah kesulitan menembus barisan depan dalam dua sesi sebelumnya. Sedangkan Honda mewakilkan Marc Marquez (Repsol Honda Team) sebagai pembalap terbaik dalam kombinasi lima besar.

Sesi berlanjut menuju Free Practice 4, yang dimulai pukul 13.30 hingga 14.00 waktu setempat dan kondisi trek masih cukup basah meskipun hujan sudah tidak turun lagi cakk.

Sepuluh menit pertama, Jack Miller memimpin dengan catatan waktu 1 menit 51.897 detik. Disusul Johann Zarco, Miguel Oliveira, Takaaki Nakagami dan Maverick Vinales. Tidak banyak perubahan untuk kali ini cakk, karna mayoritas pembalap fokus mencari set up final untuk Qualifying dan beberapa pembalap lain mencoba melakukan simulasi balap ringan untuk mengetahui potensi mereka.

Di Pertengahan sesi, beberapa pembalap masuk pit untuk mencoba membandingkan ban yang berbeda sebagai opsi untuk pandangan terkait race esok hari. Cuaca di Portimao kini mulai membaik, namun trek masih basah dan dibeberapa area mulai kering.

Dua belas menit waktu tersisa, lima besar kini ditempati Jack Miller, Johann Zarco, Miguel Oliveira, Francesco Bagnaia dan Takaaki Nakagami. Sementara itu, Marc Marquez yang menghabiskan paruh pertama sesi di pit kini mulai turun ke trek dan sementara berada diposisi ke dua puluh satu.

Sembilan menit waktu tersisa, Miguel Oliveira naik keposisi dua dan satu lap berikutnya giliran Joan Mir naik ke posisi dua. Kurang dari dua menit, Maverick Vinales naik keposisi tiga. Mulai panass kie cakk. Lima besar saat ini adalah Jack Miller, Joan Mir, Maverick Vinales, Miguel Oliveira dan Johann Zarco.

Lima menit waktu tersisa, Fabio Quartararo ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 51.854 detik dan Francesco Bagnaia naik keposisi dua. Jack Miller, Joan Mir dan Maverick Vinales Melengkapi lima besar. Selang dua menit Jack Miller rebut kembali posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 51.554 detik. Time attack terus berlanjut.

Hingga finish, Miguel Oliveira (Redbull KTM Factory) keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 50.750 detik.

Posisi kedua ditempati Jack Miller (Ducati Lenovo Team) dengan catatan waktu 1 menit 51.554 detik.

Posisi ketiga ditempati Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) dengan catatan waktu 1 menit 51.591 detik.

Posisi keempat ditempati Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP) dengan catatan waktu 1 menit 51.727 detik.

Melengkapi lima besar adalah Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) dengan catatan waktu 1 menit 51.807 detik.

Sesi dilanjutkan menuju Qualifying 1, seperti biasa cakk hanya dua pembalap yang lolos untuk melaju ke Qualifying 2 untuk kembali berjuang mendapatkan posisi start terbaik. Sesi dimulai pukul 14.10 hingga 14.25 waktu setempat.

Setelah flying lap, Alex Rins langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 53.279 detik. Tidak lama kemudian Alex Marquez ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 50.979 detik. Sayangnya waktu tersebut dibatalkan karena melanggar bendera kuning

Sepuluh menit waktu tersisa, Maverick Vinales memimpin dengan catatan waktu 1 menit 51.309 detik. Diikuti Lorenzo Savadori, Franco Morbidelli, Raul Fernandez dan Darryn Binder. Satu lap kemudian Enea Bastianini naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 50.618 detik.

Tujuh menit waktu tersisa, Takaaki Nakagami ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 50.478 detik. Tidak berlangsung lama, Alex Marquez naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 50.435 detik. Lima besar kini ditempati Alex Marquez, Takaaki Nakagami, Enea Bastianini, Andrea Dovizioso dan Lorenzo Savadori.

Dua menit waktu tersisa, lima besar belum ada perubahan. Time attack mulai dilakukan oleh hampir semua pembalap. Satu menit terakhir, Andrea Dovizioso naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 49.695 detik, time attack terus berlanjut..

Hingga finish, Alex Marquez (LCR Honda Castrol) keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 46.316 detik dan Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) menyusul diposisi kedua dengan catatan waktu 1 menit 47.199 detik. Keduanya akan melanjutkan Qualifying 2 sesaat lagi.

Sesi penutup, Qualifying 2 akhirnya tiba dan total 12 pembalap akan memperebutkan Pole Position di depan publik Portugal. Sang tuan rumah, Miguel Oliveira sangat diunggulkan disini cakkk. Trek mulai mengering dan cuaca sangat cerah untuk kali ini. Sesi dimulai pukul 14.35 hingga 14.50 waktu setempat.

Setelah flying lap, Luca Marini langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 50.058 detik. Tidak berlangsung lama Alex Marquez ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 46.569 detik disusul Pol Espargaro, Joan Mir, Miguel Oliveira dan Aleix Espargaro. Satu lap.kemudian Joan Mir rebut posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 45.414 detik.

Delapan menit waktu tersisa, Lima besar ditempati Joan Mir, Jack Miller, Alex Marquez, Marco Bezzecchi dan Fabio Quartararo. Satu lap kemudian Alex Marquez naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 43.774 detik. Disusul Marco Bezzecchi, Luca Marini, Joan Mir dan Pol Espargaro.

Lima menit waktu tersisa, Alex Marquez masih memimpin disusul Joan Mir, Marc Marquez, Johann Zarco dan Pol Espargaro. Selang sesaat Fabio Quartararo naik keposisi dua diikuti Joan Mir, Jack Miller dan Marc Marquez. Satu lap selanjutnya Alex Marquez pertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 43.211 detik. Ngeri tenan kiee

Tiga menit waktu tersisa, Johann Zarco naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 41.151 detik. Diikuti Fabio Quartararo, Alex Marquez, Jack Miller dan Marc Marquez. Satu lap kemudian Joan Mir sodok ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 43.055 detik.

Satu menit terakhir, Jack Miller naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 42.503 detik disusul Johann Zarco, Fabio Quartararo, Joan Mir dan Alex Marquez. Time attack terus berlanjut..

Hingga finish, Johann Zarco (Pramac Racing) keluar sebagai Pole position dengan catatan waktu 1 menit 42.003 detik.

Posisi kedua ditempati Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) dengan catatan waktu 1 menit 42.198 detik.

Posisi ketiga ditempat Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dengan catatan waktu 1 menit 42.235 detik

Posisi keempat ditempati Jack Miller (Ducati Lenovo Team) dengan catatan waktu 1 menit 42.503 detik

Melengkapi lima besar adalah Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) dengan catatan waktu 1 menit 42.716 detik…

Sayang sebenarnya karena Marc Marquez dipastikan berpotensi start diposisi 4 jika tidak ada yellow flag karena Marc sudah mampu torehkan waktu terbaik 1 menit 42.295 detik alias mengungguli lap time Fabio Quartararo. Nah, untuk memberikan gambaran berikut hasil kualifikasi Portimao 2022. Ini bakal seru kieee….(CB iwb)

MOTOGP PORTIMAO, PORTUGAL – FULL QUALIFYING RESULTS

1 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
2 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
3 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
4 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
5 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
6 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
7 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
8 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
9 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
10 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
11 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
12 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
13 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
14 Maverick Vi?ales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
15 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
16 Andrea Dovizioso ITA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
17 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
18 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
19 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
20 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
21 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP)
22 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
23 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
24 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
25 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)

14 COMMENTS

  1. Gak setegang dulu ya cak saat yg stiap racenya banyak drama mendebarkan, sekarang aluss menang syukur kalah jg gpp wkwkwkw

  2. Gampang buat Mark melibas ngga yang mereka yang di depan nya. Wuss wuss werrr salip bet bet bettt ditinggal sekebon dahhh cung Matt tae Luh sacelad paboe

  3. Sayang sekali yellow flag, mudah mudahan besok balapan flag to flag hehehehe

    • Don’t worry lahyao, it’s very very easy for Marc to overcome n overlap those before him

  4. Kmaren start di posisi 9 sekarang jg di posisi 9.???? Petanda apa ini??? Jurdun ke 9 kah???

Comments are closed.