iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Memasuki awal Februari 2022, Royal Alloy yang merupakan pabrikan asal Inggris merilis dua jagoan skuternya dengan label Royal Alloy 125S dan 300S versi 2022. Skuter pesaing vespa ini hadir dengan mengusung fitur terbaru dan Royal Alloy masih mempertahankan material yang memang menjadi ciri khasnya sejak lama. Lalu seperti apa sosoknya? Simak detilnya di bawah ini?

Secara desain kangbro, kedua varian skuter klasik lansiran Royal Alloy ini mengadopsi desain yang terinspirasi dari skuter era 60-an. Pada era tersebut cak, kebanyakan skuter mengadopsi mesin dua tak, terbuat dari logam, dan memiliki bobot yang cukup berat. Bobot yang berat tentu dihasilkan dari material logam yang tertanam pada body-nya. Meski begitu, pada motor keluaran terbaru mereka tetap mempertahankan material logam namun dengan beberapa balutan material plastik pada body-nya.

Kemudian untuk mesinnya kangbro, Royal Alloy 125S dibekali dengan mesin 4 stroke single silinder berkubikasi 125cc yang mampu memuntahkan tenaga hingga 9,5 Hp. Sedangkan Royal Alloy 300S dibekali dengan mesin 4 stroke single silinder berkubikasi 278cc yang mampu memuntahkan tenaga hingga 25 Hp. Royal Alloy mengklaim bahwa output power yang dikeluarkan pada kedua varian motornya ini akan sangat cocok untuk penggunaan dalam kota (stop & go) sehingga sangat mendukung mobilitas padat di lingkungan perkotaan.

iklan iwb

Pada bagian kaki-kaki, kedua varian motor tersebut menggunakan pelk berukuran 12 inci yang dipadukan dengan ban berukuran 110/70 pada bagian depan dan 120/70 untuk bagian belakang. Sementara untuk fiturnya sendiri cak, baik itu Royal Alloy 125S dan 300S telah mengusung sistem pengereman ABS dari Bosch, sistem pencahayaan full LED, speedometer bernuansa klasik, dan soket pengisian daya smartphone (USB).

Last? Royal Alloy menyediakan beberapa tipe pada kedua skuter andalannya ini, yakni tipe Grand Prix (GP) dan Tiara Grande (TG). Khusus untuk tipe TG dibekali dengan panel speedometer full digital yang dapat dijumpai pada bagian dashboard-nya. Namun sayangnya pakde, Royal Alloy belum membeberkan banderol dari line up-nya ini dan sepertinya mereka akan segera memasarkannya dalam waktu dekat….(RA iwb)

9 COMMENTS

    • Beda Cak , ini kepalanya gak kenak tumor.
      Paijo Panjul kepala kenak tumor …isinya Kopong cak
      Mueeeehehehehehee ?

  1. Kok Gak ada yang komen “kalau ketemu Vesp langsung pura2 telp” ya? kemana yg komen kemarin?

Comments are closed.