iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkk….siapa menyangka jika kita melihat dari dekat akan banyak perbedaan yang kita temukan antara versi R15M biasa vs WGP. Khususnya dari sisi komponen USD. Penasaran ? tenang pakde, IWB sudah siapkan foto-foto dari berbagai sisi sosok new R15 V4 WGP 60th annivesary berikut ini…

Sebelumnya IWB haturkan maturnuwun kepada Yamaha SBW, salah satu dealer besar Yamaha Jabetabek yang mengundang IWB secara khusus agar bisa Meliput langsung produk yang mereka miliki. Termasuk kehadiran New R15 V4 yang sekarang sudah bertengger di gudang mereka. Kondisi ini memberikan kesempatan kepada IWB secara leluasa untuk ngubek-ngubek… khususnya Yamaha R15M versi 4 WGP. Yup…. versi ulang tahun Yamaha racing ke-60. Versi yang dikatakan sebagai versi tertinggi dari R15M. Terus piye kesan IWB terhadap versi ini ?

R15M versi WGP memang beda cak. Auranya lebih berwibawa dibandingkan dengan R15M versi silver. Nggak norak dan dan kesan racingnya juga sangat kuat. Yang menarik cak… ternyata warna putih versi WGP ini tidaklah Putih tulen. Namun warna putihnya terkesan seperti Putih tulang. Dan Hampir semua body dilabur painting model glossy. Baik depan tebeng, Fender, side fairing hingga buritan full glossy. Pabrikan garputala hanya memberikan sentuhan sedikit dengan striping minimalis di beberapa area….

iklan iwb

Yup… striping hanya hadir di bagian jidat dimana striping nya di kelir warna kuning dengan tarikan hitam dibagian tepi. Lalu difender yang labur warna merah ada tulisan tempelan ABS. Tidak hanya itu bagian samping kita akan menemukan stiker tempelan khas racing Yamaha klasik. Warna merah putus-putus dengan tulisan Yamaha. Di atasnya baru sampeyan akan menemukan penegasan bahwa motor ini adalah R15M. Tidak hanya itu stiker tulisan quickshifter juga nongol di area samping cukup kecil…

Satu hal yang cukup mengejutkan adalah perbedaan suspensi di mana ternyata Yamaha R15 M WGP ini sedikit berbeda suspensi Upside Down nya dibandingkan R15M silver. Untuk versi 60 tahun Yamaha racing kita tidak akan menemukan stiker KYB pada bagian outer tubenya. Termasuk end cup suspensi atasnya….polosan cak. Padahal untuk R15M silver lebih keren Karena pabrikan garputala memberikan warna biru sehingga terkesan lebih eksklusif. Termasuk tempelan emblem berwarna putih bertuliskan R15M. Pada versi ini kita juga tidak akan menemukan emblem 3D R15M….

Last… R15 WGP memang diposisikan sebagai varian M. Artinya secara fitur masuk kategori tertinggi dengan hadirnya traction control, QC serta ABS. Namun karena dilabur warna spesial yakni WGP,? R15M WGP dijual di angka 44,1 juta di saat versi R15m silver berada di angka 43,5 juta OTR Jakarta. So… Seperti apa sosok dari R15 WGP ? Intip detil fotonya dibawah ini. Kaum mending minggirrrr ? …(iwb)

25 COMMENTS

    • Kelas sultan ini mah
      Yang tidak perduli dengan harga seken nanti dijual berapa???
      Meski pun menurut gue kurang agresif kalo dilihat dari samping karena Tankinya kurang menukik dan terkesan lbih renggang
      dibagian depan yg membuat aura WSBK& MotoGP nya kurang dapat.

  1. gajian UMR naiknya gak seberapa cuma 1%

    eh harga motor naik gila2an, alamat tenggelam tuh motor

    • Buat kalangan zameth kufroiy dingding pak dingding UMR malaysia chuakz
      Dingding pak dingding aaah

    • Ini bukan harga mongtor yg naik
      Tapi harganya yg emang overpreett….cak…..
      Gak ngca……
      MuuuuUUUuuuuehehehe…..

Comments are closed.