iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkk….gercep cak, Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) bekerjasama dengan main dealer PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa paket makanan senilai Rp 200 juta untuk korban erupsi Gunung Semeru yang berada di beberapa wilayah di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur….

Paket bantuan Peduli Korban Erupsi Gunung Semeru ini diserahkan secara simbolik di Posko Bencana Pendopo Arya Wiraraja, Lumajang, pada Selasa (7/11). Ketua Yayasan AHM Ahmad Muhibbuddin didampingi Corporate Secretary Head PT MPM Vinensia Kenanga menyerahkan bantuan ini kepada Sekretaris BPBD Lumajang Endah Maryuni disaksikan oleh Ketua Baznas Lumajang H. Atok Hasan Sanusi, S. Sos.

Bantuan paket makanan untuk para korban bencana berupa 500 paket beras (total 2.500kg), 28.000 buah mie instan, 16.800 botol air mineral, 500 paket biskuit, 540 kaleng sarden, serta 25.000 masker medis, 15.000 pembalut, dan 700 paket obat-obatan. Bantuan ini akan didistribusikan ke berbagai lokasi pengungsian yang tersebar di beberapa kecamatan di wilayah kabupaten Lumajang.

iklan iwb

“Kami akan distribusikan segera ke para pengungsi di kecamatan-kecamatan di Lumajang. Terima kasih untuk bantuan dan kepeduliannya untuk masyarakat Lumajang,” ujar Endah.

Ahmad Muhibbuddin mengatakan bencana erupsi pada gunung tertinggi di pulau Jawa ini membawa duka bagi masyarakat Lumajang dan sekitarnya, baik secara moril maupun materi. Karena itu, Yayasan AHM berupaya dapat melakukan sinergi dengan berbagai pihak agar dapat meringankan dampak bencana ini.

“Kami turut prihatin dan duka yang mendalam untuk para korban erupsi Gunung Semeru, baik warga yang kehilangan keluarga, luka-luka, maupun yang kehilangan tempat tinggalnya karena tertimbun abu vulkanik. Dengan sinergi berbagai pihak, semoga masyarakat yang terdampak dapat terbantu secara maksimal dan kondisi di sekitar Semeru, Lumajang segera pulih kembali,” ujar Muhibbuddin.

Yayasan AHM secara konsisten berupaya terus hadir di tengah masyarakat, termasuk yang membutuhkan bantuan untuk dapat beraktivitas dan meningkatkan kesejahteraan hidupnya. Dalam masa pandemi yang masih berlangsung hingga tahun ini, Yayasan AHM telah menyalurkan lebih dari Rp1,5 Milyar bantuan berupa 478 beasiswa pendidikan bagi siswa yang mengalami kendala dalam pembelajaran jarak jauh, 6.025 paket makanan untuk warga yang menjalani isolasi mandiri dari dampak virus Covid-19, bantuan usaha untuk UMKM yang kesulitan bertahan di tengah pandemi, serta 1.424 paket untuk meningkatkan imunitas bagi tenaga kesehatan dan petugas pendukungnya seperti tenaga kebersihan dan keamanan….(AHM PR)

20 COMMENTS

    • Sama sekali kisanak tidak menunjukkan kesopanan yang baik. Tolong diralat dan segera memohon maaf

    • Entah apa ISI HATI dan OTAK lu, hingga untuk berita bantuan bencana pun , lu NYINYIR kek KERA BETINA Datang Bulan…!!

      BenYek otak nya memang kosong semua…hampa ?

      • Pavrikan china dan jepun memang leading technology and capital cakk….. Kita-kita dimari mah syungkhem aje
        China Jepun dilawan?
        Nurut aja mah biar aman sejahtera dapur ngebul anak bini tercukupi. Gak usah bawa-bawa bangsa negara segala dahh euiyyy

    • Pendidikan , kesehatan kesejahteraan usaha kecil… Sumbangsih buat bangsa dan negara Cak , gak melulu dagang ??

      • Semua perusahaan bisnis oriented memang wajar lakukan hal seperti itu. Demi kemonceran, reputasi. Toh akhirnya juga balik jadi keuntungan bisnis kok.
        Gak ada yang tulus harigini mah.
        Bodo banget klo digede-gedein.

  1. Fbh setempat pun otomatis banyak membantu , jika masih kurang…para Fbh seluruh Indonesia pun Siap turun tangan ?

  2. Sekali lagi dengan sangat dimohon untuk memberikan komentar yang sopan, tertib lagi terpelajar atau beradab. Selalu berhati-hati dengan diksi. Boleh memodifikasi frase tetapi tetap santun. Utamakan ungkapan-ungkapan standart
    Trimakasih ?

Comments are closed.