iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Aprilia baru-baru ini meluncurkan motor super sport mereka dengan label RS660 Limited Edition. Nah, motor ini akan dijual secara terbatas hanya 1500 unit untuk market global. Aprilia memproduksi motor ini untuk memperingati kesuksesan balap jalanan Amerika (Twins Cup). Motor ini hadir dengan pelaburan warna baru yang lebih keren cak karena menganut skema warna seperti bendera Amerika. Penasaran sosoknya, simak detilnya dibawah ini…

Aprilia RS660 Limited Edition memiliki keistimewaan dari segi tampilannya cak mengingat motor ini mengusung livery garis-garis dan bintang-bintang yang menyerupai bendera Amerika Serikat. Motif warna tersebut hampir sama dengan grafik khusus pada motor balap juara Twins Cup 2021 di AS, Kaleb De Keyrel. Kemenangan tersebut berhasil diraih dalam balapan di Vallelunga untuk putaran final Aprilia RS660 Trophy. RS660 Limited Edition juga membawa paket spek standar termasuk beberapa part balap dari versi kompetisi yang sudah terbukti di kejuaraan Twins Cup dengan koleksi 10 kemenangan dari 13 balapan yang digelar.

Tampian sporty juga semakin menonjol berkat penyematan single seat sehingga menghilangkan bagian jok boncenger. Tentunya perlakuan ini juga membuat buritan belakang makin sporty cak. Meski begitu, Aprilia tetap menanamkan footstep boncenger mengingat mereka memberikan opsi tambahan jok boncenger. Jadi, biker bisa memilih antara memasang jok belakang atau single seat. Kemudian motor ini dibekali dengan lencana yang terletak pada tangki bahan bakar yang tertulis nomor progresif sepeda motor dan menunjukkan bahwa motor ini merupakan edisi terbatas yang diproduksi hanya 1500 unit.

iklan iwb

Last… Untuk mesinnya cak, Aprilia RS660 dibekali dengan mesin 4 stroke DOHC twin silinder berkubikasi 659cc dengan sistem pendinginan cairan. Dengan mesin tersebut, motor ini mampu memuntahkan tenaga hingga 100 Hp di 10500 Rpm dan torsi maksimal diangka 67 Nm di 8500 Rpm. Sementara untuk banderolnya sendiri masih belum diketahui cak namun yang pasti, Aprilia hanya memproduksi RS660 Limited Edition sebanyak 1500 unit untuk seluruh dunia….(RA iwb)

Spesifikasi Aprilia “RS660 Limited Edition”

Overall length x width x height 1995 x 745 x NAmm
Wheelbase 1370mm
Seat height 820mm
Vehicle weight 183kg
Engine type Water-cooled 4-stroke DOHC 4-valve parallel 2-cylinder
Total displacement 659cc
Bore x stroke 81 x 63.93 mm
Compression ratio 13.5
Maximum output 100HP / 10500rpm
Maximum torque 67Nm / 8500rpm
Fuel tank capacity 15L
Transmission type 6-speed return
Tire size (front / rear) 120 / 70ZR17 / 180 / 55ZR17
Brake type (front / rear) ?320mm double disc / ?220mm disc

8 COMMENTS

  1. Woww…… Mak selogggg…….. Osel osel sel.. Sel.. Sell… seloggg
    Oselog oselog oselog oselog gitu budhee gitu pakdhee

  2. Dah lama gak ada artikel berita kecelakaan ninfi yak? Bisa sampai tiga jilid or seri tuh
    Kek yang di jakal jogja n pawukon surabaya dan lainnya
    Ada yang arwah korban nulis di kolom komentar sini
    Menarique sekali khann…???

  3. Mantap benar cakkkk satu sudah cukup wat ngelengkapin koleksi di garage n terrace rumah aku ni dehh.
    Delevery okey kaga ya ?? Takutnya klo nyampe rumah ada damege gegara delivery aje ni
    Mak sellogggg……

  4. Ediaannn….. Bayangkan kangbro…..
    Peston 81 x 63.93 mm 10rebu tiap detik lebih naek turunnya euiy……
    Mak slog oselog oselog oselog oselog oselog…….. Hadeuuhhh susah hua bayangin nya cakbrorrrrr ????

Comments are closed.