iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Bagi Fabio Quartararo, akhir MotoGP 2021 dirasa kurang menarik mengingat doi tidak berhasil meraih hasil positif pada dua seri terakhir atau lebih tepatnya setelah ia berhasil mengunci gelar juara dunia di Misano. Perlu sampeyan ketahui, beberapa minggu kedepan MotoGP akan melakukan tes di jerez dan Fabio sangat mengharapkan Yamaha bisa melakukan peningkatan pada M1 khususnya pada sektor power mesin. Bahkan doi menuturkan jika Ducati sangat menakutkan khususnya ketika MotoGP memasuki paruh kedua musim…

Menurut Fabio, tantangan Yamaha dimasa depan akan sangat berat. Karena Ducati improve signifikan disaat doi merasa seperti berjalan ditempat kalau nggak malah mundur. Nggak heran Fabio menegaskan bahwa Ducati makin menakutkan…

“Melihat tiga pembalap Ducati di podium Valencia, yang di mana sebelumnya aku tidak percaya hal itu akan terjadi, tapi hari ini sungguh luar biasa. Semua pembalap mereka dalam kondisi baik, bukan hanya motornya. Di bagian kedua musim mereka melakukan pekerjaan dengan baik, mereka menakutkan. Aku berharap Yamaha memiliki kejutan untukku di Jerez dengan sedikit peningkatan power mesin” ujar Fabio quartararo via tuttorimotoriweb.

iklan iwb

Fabio juga memberikan beberapa kalimat untuk Valentino Rossi mengingat GP Valencia merupakan balapan terakhir bagi The Doctor. Fabio merasa tahun ini sangat istimewa karena doi berhasil menjadi juara dunia yang bertepatan dengan pensiunnya Valentino Rossi…

Dia (Valentino Rossi) selalu menjadi idolaku. Kami memiliki beberapa momen spesial ketika kami berfoto bersama dengan motornya. Aku memenangkan kejuaraan tahun ini dan dia pensiun, itu istimewa. Terima kasih untuk apa yang dia lakukan untuk MotoGP” tambahnya.

Pada GP Valencia, beberapa motor Valentino Rossi yang ia gunakan di masa lalu hadir sebagai bentuk perayaan untuk akhir karirnya. Fabio mengaku bahagia saat bisa melihat motor yang digunakan Valentino Rossi untuk meraih gelar juara dunia. Selain itu, doi mengungkapkan perasaannya saat pertama kali bergabung dengan tim Factory untuk menggantikan posisi Valentino Rossi…

“Kami tidak memiliki akhir pekan yang baik, tetapi melihat motor yang dia gunakan untuk memenangkan kejuaraan dunia sangat menyenangkan. Sangat spesial ketika aku melihat motornya yang digunakan pada tahun 2004 dan 2005. Karena saat itulah, aku mulai mengikuti MotoGP. Sangat bahagia ketika aku meninggalkan pitlane motornya…

“Aku gugup ketika menggantikan posisi Valentino Rossi. Namun pada akhirnya kamu tidak tahu harus berpikir apa, apa yang akan dipikirkan oleh penggemar Vale di Italia, aku ingin memberikan citra yang indah tentang diriku. Aku mencoba untuk menjadi sederhana dan kupikir aku melakukan semuanya dengan baik dan kami pantas mendapatkan gelar” tutup Fabio Quartararo….(RA iwb)

38 COMMENTS

  1. Versi Lite yang sekedar Mampir ? Mari tunggu musim depan….apakah bisa konsistensi ?
    Mueeeehehehehehee ?

  2. Apakah utk naikkan power perlu + 5cc & vva?
    He he he…

    Motor v4 sdh mulai bisa melahap speed corner dg baik, tantangannya apkh mesin i4 bisa melahap top speed tinggi seperti mesin v4?

    Can’t wait for 2022 season.

  3. Buat beberapa versi bandul ringan dan taruh knalpot diatas atau agak mendongak keatas biar ada daya dorong mengurangi spin roda belakang. Itu kalau holeshoot blm cukup menangulangi. Yamaha dan suzuki akan bisa hadang ducati. Eh…. Masak ngajarin insinyur hehe

  4. ini yang membuat berita Mas Wawan atau anak buahnya? Kalo Mas Wawan kok lebay buanget ya… Kalo anak buahnya, pecat aja. Berita gak layak kek gini kok diposting

    • di matamu doang ngga layak bro. apa urusan lo ngatur2 warung orang. kl ngga suka ngga usa di baca. iri aja lo liat rosi yamaha berpisah dgn baik. beda dgn honda berpisah dgn saling menyakiti …

    • Berpisah saling menyakiti antara Hnd dan rosi wajar ( wanprestasi )
      Berpisah dengan lebih dari 11 tahun Zonk apalagi menjelang pensiun turun kasta dulu k satelite , ya tetap saja ampass

  5. Balik ke Disqus aja donk bang weibb
    Jadi back to rusuh gini…. Hadeuuhhh…. Beramtemnya mak slog oselog oselog gak pake sopan-sopan

  6. orang jepun selalu menemukan sesuatu untuk 1 langkah di depan ducati
    tapi kalaupun tahun depan ducati jurdun, itu wajar dan layak melihat effort dan biaya yang sudah mereka keluarkan

Comments are closed.