iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkk….. sepertinya artikel ini bakal menjadi berita hot karena siapa menyangka ternyata Yamaha diam-diam Sedang ngetes motor matic dengan ciri yang sangat misterius. Konfirmasi ini dilayangkan oleh beberapa followers Iwanbanaran yang mergokin matic Yamaha misterius sedang tes jalan dengan ciri-ciri yang sangat mirip model Retro klasik. Tidak hanya 1 orang sebab ada dua testimoni yang membuat IWB cukup terkejut. Penasaran ? Simak detil informasinya berikut ini……

Cakkk, tahukah sampeyan IWB mendapatkan laporan sahih dan sangat mengejutkan bahwa Yamaha Indonesia diam-diam sedang ngetes skutik misterius di Jalan Pantura. Sosok motor ini yang sangat mengejutkan karena dari testimon desain ternyata berbeda total dibandingkan dengan skutik yang sudah eksis di tanah air. Setidaknya IWB mendapatkan 2 laporan dari orang yang berbeda. Sayang pasca baca surel…IWB tidak menemukan kembali email yang dikirim oleh pembaca Setia iwanbanaran tersebut. Asyem tenan kayaknya kehapus apa ya cak. Yang pasti headlampnya membulat mirip dengan Vespa termasuk juga bagian buritan…

Dilalah hanya beberapa jam, IWB juga mendapatkan informasi dari Janturan club Yang komen via YouTube. Informasinya sangat mirip dengan komen pertama yakni skutik berbentuk Retro. Berikut detilnya…

iklan iwb

Info kang. Saya kemaren lusa papasan sama tester Yamaha lagi tes R15 fix persis kaya yg di India, tapi yg kawal pakai Honda adv. Dan saya gak bisa photo. Anehnya lagi saya papasannya di jalan yg bukan jalan utama alias di jalan desa tepatnya jalan rakit Banjarnegara. Terus kemaren saya juga ngintilin tester Yamaha lagi test matic Yamaha baru mirip Scoopy dan yg kawal juga pakai Scoopy. Dan masih di jalan yg sama rakit arah Purbalingga yg dimana jalan rakit ini jalan kecil terobosan ke Purbalingga. Sekian info

Iwan Banaran
3 days ago
Klop cak, saya udah terima juga infonya. Lampu depan mirip vespa yo?

Janturan Club

3 days ago
@Iwan Banaran bentuk stoplampnya oval lampu seindnya juga oval kaya kapsul dan kayanya belum led. Kalau lampu depannya gak sempet liat soalnya teaternya agresif banter eram.

Hendri Kurniawan
3 days ago
@Janturan Club kawalannya pakai tipe merk sebelah. Biar gak bocor tapi ya tetep aja bocor ya bang, kalau yg paham mah

Yup… misterius bener. Sebenarnya cak ada 2 poin informasi yang masuk ke newsroom Iwanbanaran. Yang pertama adanya hidden agenda Yamaha sedang trial skutik dengan basis adventure matic. Namun jujur masih cukup lemah karena ketika IWB investigasi ke banyak jaringan lumayan minim info, jadi IWB sedang pantau. Dilalah belum ada pencerahan dari terawangan pertama muncul laporan lain bahwa ternyata Yamaha sudah ngetes motor matic baru yang memiliki desain Retro seperti halnya Honda Scoopy. Ediannn kieee…

Last…. sayang tidak ada foto atau bukti dari testimoni sebagai bahan analisa kita semuanya. Tapi dengan informasi dari dua arah berbeda ini IWB cukup percaya bahwa informasi ini valid. Dari analisa sementara merujuk keterangan kedua Followers Iwanbanaran yang berdomisili di sekitar Pantura…IWB cukup percaya skutik ini bisa saja merupakan filano versi terbaru atau mungkin Yamaha Fino ? Masih terlalu prematur untuk kita simpulkan cak. Namun yang jelas skutik Retro ini sudah dalam tahap pengembangan oleh Yamaha Indonesia…so, kita tunggu saja kabar selanjutnya. Seruuuu ??? (iwb)

9 COMMENTS

    • Grand Filano di produksi lokal. Tapi bagus lah. Daripada Fino kasian ketar ketir jualan nya. Klo grand Filano, bisa sikat Scoopy sama vespa

Comments are closed.