iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkk…Telah dikonfirmasi secara resmi bahwa Luca Marini dan Marco Bezzecchi akan membela Aramco Racing Team VR46 musim depan. Aramco belum jelas bagaimana kelanjutannya????

Seperti rumor yang terus berkembang dalam beberapa bulan terakhir jika tim milik Valentino Rossi akan diperkuat dua pembalap VR46 Academy Yakni sang adik Luca Marini dan Marco Bezzecchi.

iklan iwb

Yupss cakkk, dua slot pembalap telah diumumkan namun sejauh ini sponsor utama Aramco, belum juga memberikan dana yang telah disepakati Sejak awal terbentuknya tim VR46 bulan April lalu. Rumor juga terus berkembang jika ‘With U’ siap menggantikan posisi Aramco jika benar perusahaan terbesar di Arab Saudi tersebut batal menjadi Sponsor utama tim milik VR46 musim depan.

Kembali lagi cakkk kedua pembalap, Luca Marini dan Marco Bezzecchi. Marini sendiri musim ini telah membalap bersama Ducati dan mencapai hasil terbaiknya pada balapan Redbull Ring II, Austria dengan finish di posisi kelima. Sejauh tiga belas seri yang telah berlangsung musim ini Marini baru mengumpulkan 28 poin dan menempati posisi ke dua puluh dalam klasemen sementara kang broo..

Sementara itu, Marco Bezzecchi musim ini terus menunjukkan performa terbaiknya dengan capaian terbaik Menenangkan balapan Redbull Ring I, Austria dan mencetak Enam podium secara keseluruhan. Bezzecchi saat ini masih menjadi kandidat kuat dalam perebutan gelar juara dunia Moto2 dan menempati posisi ketiga dalam klasemen sementara.

Luca Marini dan Marco Bezzecchi akhirnya kembali bereuni pasca menghabiskan Satu musim penuh dikelas Moto2 tahun Lalu dan keduanya juga masuk dalam perebutan gelar juara dunia Moto2 meskipun akhirnya kedua pembalap gagal mencetak gelar cakkk.. Dengan bergabungnya Marco Bezzecchi musim depan maka Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) resmi menurunkan 4 anak didiknya dikelas MotoGP. Hal ini juga ditanggapi langsung oleh The Doctor baru baru ini.

Berbicara di sebuah acara di kampung halamannya di Tavulia, Rossi mengatakan bahwa dia bangga akademinya terus menghasilkan talenta terbaik di MotoGP?.

?Kami telah bekerja keras selama bertahun-tahun karena kami tahu bahwa cepat atau lambat aku harus berhenti (pensiun) tetapi kami telah melakukan pekerjaan dengan baik. Kami memiliki banyak pebalap akademi yang sangat kuat. Tahun depan akan ada empat pembalap di MotoGP. Bagnaia dan Morbidelli masing-masing akan berada di tim pabrikan Ducati dan Yamaha, dua tim terbaik jadi mereka akan memulai dengan tujuan yang jelas untuk memenangkan kejuaraan dunia. Kemudian kami juga memiliki Luca dan Bezzecchi dengan Ducati. Ini adalah hadiah kami untuk penggemarku yang telah mendukungku selama ini.” tutup Rossi…(CB iwb)

1 COMMENT

Comments are closed.