iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Seperti yang sampeyan ketahui, Valentino Rossi (Perronas Yamaha SRT) dan Maverick Vinales (Aprilia) sempat berada dalam naungan Yamaha selama empat tahun. Dan pada GP Aragon lalu mereka berdua sempat bertarung cak dibarisan belakang selama race berlangsung. Uniknya pakde, Maverick Vinales yang baru bergabung dengan Aprilia berhasil mengalahkan Valentino Rossi yang masih memakai motor Yamaha. Setelah race selesai Vinales unggul 5,389 detik dari Rossi….

Tentunya untuk Valentino Rossi hasil ini sangat buruk cak, sedangkan bagi Vinales hal ini sangat wajar terjadi kangbro karena doi baru bergabung dengan Aprilia dan masih dalam tahap adaptasi dengan motor. Kemudian Valentino Rossi memberikan komentar terkait performa Vinales bersama Aprilia dan doi cukup percaya diri mantan rekan setimnya bisa semakin cepat bersama tim barunya tersebut…

“Aku melihat Maverick Vinales meningkat pesat selama balapan. Dia memiliki kecepatan yang cukup baik di paruh kedua balapan, tidak terlalu jauh dari para pembalap di depan. Dia bisa meningkat” tukas Valentino Rossi via speedweek.

iklan iwb

Aku belum berbicara dengannya secara pribadi, tetapi aku tahu bahwa dia memiliki beberapa masalah dengan fase pengereman dan sebenarnya dia kesulitan dengan area itu. Tapi aku pikir Aprilia memiliki potensi besar dan Maverick Vinales adalah pembalap top, jadi aku pikir dia akan sangat kuat dalam beberapa balapan berikutnya” tambahnya.

Menurutnya, Maverick Vinales masih memiliki beberapa masalah cak pada sektor pengereman namun Vale yakin bahwa kedepannya Aprilia bisa mengatasi masalah tersebut mengingat Vinales juga merupakan pembalap berbakat. Dan seperti yang telah kita ketahui, pada akhir pekan ini Maverick Vinales akan menjalani balapan kedua bersama Aprilia di GP Italia yang digelar di Sirkuit Misano. Tentunya Sirkuit Misano memberikan keuntungan tersendiri kangbro bagi Vinales mengingat doi sempat melakukan pengetesan dengan RS-GP di sirkuit ini beberapa waktu lalu. Seharusnya Vinales dan Aprilia sudah memegang beberapa data yang didapatkan ketika melakukan tes untuk bisa lebih kompetitif lagi di Misano….(RA iwb)

1 COMMENT

Comments are closed.