iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkk….Pasca putaran kesebelas MotoGP Redbull Ring II, Austria. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) masih menduduki posisi puncak klasemen dan meninggalkan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) dengan margin 47 poin. Cukup jauh kiee pakdee….

Balapan Redbull Ring II, Austria kembali menyita banyak perhatian dimana saat balapan menyisakan 5 lap, hujan mulai turun dan membuat balapan semakin menarik dengan perubahan banyak posisi di barisan terdepan.

Yupss cakkk…sangat menarik terlebih sebelum hujan turun, 3 pembalap bersaing sangat ketat untuk memperebutkan posisi pertama. Francesco Bagnaia, Marc Marquez (Repsol Honda Team) dan Fabio Quartararo yang mendominasi disepanjang balapan memilih melakukan flag to flag untuk melanjutkan dengan ban basah.

iklan iwb

Sehingga Brad Binder (Redbull KTM Factory) menjadi pimpinan balapan ditiga lap terakhir diikuti para pembalap lainnya yang sebelumnya berjibaku di sepuluh besar juga memilih bertahan ditrek dengan ban slick. Kemudian para pembalap yang telah berganti ban basah secara perlahan mulai membabat satu persatu pembalap yang menggunakan ban slick Pakddeee

Hingga akhirnya Brad Binder keluar sebagai pemenang dengan gap 12 detik dari Francesco Bagnaia yang berhasil finish diposisi kedua dan Rookie, Jorge Martin (Pramac Racing Team) melengkapi podium pada balapan yang tricky tersebut.

Hasil balapan ini membuat klasemen mengalami perubahan dimana Fabio Quartararo semakin memperlebar gap dengan posisi kedua. Quartararo yang kurang beruntung terkait hasil balapan [finish diposisi ketujuh] diuntungkan dengan dlosornya rival terkuatnya musim ini, Johann Zarco (Pramac Ducati Team). Quartararo sendiri telah mengumpulkan 181 poin cakkk.

Posisi kedua klasemen kini beralih ke Francesco Bagnaia dengan raihan 134 poin. Pecco yang memimpin hampir disepanjang balapan harus merelakan kemenangan perdananya sirna akibat hujan. Namun secara keseluruhan ia cukup senang dengan hasil balapan Redbull Ring II.

Posisi ketiga masih ditempati Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) dengan perolehan yang sama seperti Francesco Bagnaia yakni 134 poin. Mir yang nampak kesulitan dibandingkan Redbull Ring I akhirnya mengamankan 13 poin yang cukup penting pasca menuntaskan balapan diposisi keempatnya.

Posisi keempat ditempati Johann Zarco, pembalap asal Prancis tersebut bernasib kurang mujur karena harus tersungkur dalam balapan ketika berjuang untuk memperebutkan lima besar. Zarco harus rela turun dua posisi setelah menghabiskan banyak balapan untuk berada diposisi kedua. Doi sejauh ini telah mengumpulkan 132 poin.

Melengkapi lima besar klasemen adalah Jack Miller (Ducati Lenovo Team) dengan 105 poin. Miller sebelumnya ikut serta dalam perebutan lima besar dalam balapan namun pasca melakukan flag to flag, doi turun jauh hingga diluar sepuluh besar dan menyudahi balapan diposisi kesebelas.

Sementara itu, pemenang balapan sensasional di depan publik Austria, Brad Binder naik keposisi enam dengan raihan 98 poin cakk…..(CB iwb)

KLASEMEN SEMENTARA MOTOGP SETELAH SERI REDBULL RING II, AUSTRIA.

1.Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) – 181 poin
2.Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) – 134 poin
3.Joan Mir (Team Suzuki Ecstar) – 134 poin
4.Johann Zarco (Pramac Racing Team) – 132 poin
5.Jack Miller (Ducati Lenovo Team) – 105 poin
6.Brad Binder (Red Bull KTM Factory) – 98 poin
7.Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) – 95 poin
8.Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory) – 85 poin
9.Aleix Espargaro (Aprilia Racing Team Gresini) – 67 poin
10.Jorge Martin (Pramac Racing Team) – 64 poin
11.Marc Marquez (Repsol Honda Team) – 59 poin
12.Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu) – 55 poin
13.Alex Rins (Team Suzuki Ecstar) – 44 poin
14.Alex Marquez (LCR Honda Castrol) – 41 poin
15.Pol Espargaro (Repsol Honda Team) – 41 poin
16.Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) – 40 poin
17.Enea Bastianini (Avintia Esponsorama) – 31 poin
18.Danilo Petrucci (Tech3 KTM Factory) – 30 poin
19.Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT) – 28 poin
20.Luca Marini (Sky VR46 Avintia) – 27 poin
21.Iker Lecuona (Tech3 KTM Factory) – 24 poin
22.Stefan Bradl (Repsol Honda Team) – 11 poin
23.Dani Pedrosa (Redbull KTM Factory) – 6 poin
24.Lorenzo Savadori (Aprilia Racing Team Gresini) – 4 poin
25.Michele Pirro (Pramac Racing Team) – 3 poin
26.Tito Rabat (Pramac Racing Team) – 1 poin
27.Cal Crutchlow (Petronas Yamaha SRT) – 0 Poin
28.Garrett Gerloff (Petronas Yamaha SRT) – 0 Poin

4 COMMENTS

  1. Marc sudah pulih kembali to the level he knows cakkkkkk. N93riiiiiiiiiii sekali. Bang weibb nyicil heppiiiiiiiiiii………..

Comments are closed.