iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkk…lelehhhh cakkk, lek boso kerennya ileran ketika sampeyan melihat gambar sosok yang disebut sebagai Suzuki new Bandit 150 versi 2022. Motor yang dirilis Suzuki dengan label Bandit ini mendapatkan sentuhan yang membuat mata kita termanjakan. Sulit untuk tidak mengatakan keren, setidaknya jika kita bandingkan dengan generasi sekarang. Dan inilah render yang disebut sebagai New Suzuki new Bandit 150 versi 2022 !!

Suzuki Bandit 150 memang salah satu motor yang memiliki sejarah cukup rumit. Dan jujur kita semua blogger terlibat untuk memberikan saran kepada Suzuki pada saat mereka bertanya tentang Kenapa Suzuki GSX S150 kurang disukai Bikers tanah air. Beberapa Point yang kita share pada saat itu adalah bentuk desain jok boncenger yang terlalu tinggi. Dengan kata lain untuk motor touring lebih baik diberikan opsi model tandem. Kemudian banyak juga komen yang kurang puas dengan desain headlamp depan. Mungkin bisa diracik ulang dengan bentuk bulat atau lampu normal seperti Vixion ataupun CB150R….

Namun siapa menyangka designer menterjemahkan dalam bentuk yang berbeda. Ketika dalam pikiran kita sosok dari Bandit 150 adalah motor yang memiliki nyawa retro…. dengan desain yang luwes namun pada saat lahir sepertinya masih kurang dari harapan. Terbukti generasi motor ini pun sulit bersaing di pasar sport 150cc. Masalahnya di sini adalah desain. Kondisi inilah yang yang melecut cak David untuk meracik sebuah gambar render versi 2 dari Suzuki Bandit 150. Versi ini memang sedikit melompat cukup jauh dibandingkan dengan generasi sebelumnya….

iklan iwb

Desain lampu muka berubah total dengan konsep mirip Honda CB 150 exmotion yang menggunakan kupingan di bagian kiri. Dibekali lampu bulat dengan Visor yang menjulang cukup tinggi dikombinasikan lampu sein mungil LED serta suspensi Upside Down termasuk perombakan fender depan memberikan feel garang dan padat. Tidak hanya itu semua sektor di area tangki, shroud, side casing, undercowl, bentuk jok termasuk buritan juga dirombak total. Dan siapa menyangka sentuhan minimalis ini memberikan hasil yang sangat berbeda. Ediann ileran cak…uapikkk hasilnya…

Before

After

Harmoninya desain bisa kita lihat dari komparasi gambar terlampir. Mulai dari depan samping hingga belakang yang terlihat lebih mengalir serta Bandit banget. Ya….. ini baru cocok kita sebut sebagai Suzuki Bandit 150. Seharusnya designer Suzuki bisa terinspirasi dari gambar render cak Davidaradea ini jika mereka pingin bangkit berkompetisi di kelas sport 150cc. Mereka sudah punya modal engine luar biasa dengan konfigurasi DOHC 150cc overbore yang terkenal kencang serta refine…so, rasanya dengan hanya merubah desain tidak akan banyak biaya yang harus dikeluarkan….

Last…. biaya terbesar dalam sebuah peracikan motor adalah riset and development dapur pacu serta sasis. Sementara pada gambar Bandit 150 facelift 2022 ini Suzuki tidak perlu melakukan itu. Karena mereka hanya tinggal meracik ulang desain secara keseluruhan dan IWB yakin betul desain ini akan disukai oleh para biker tanah air. So….new Bandit 150? Piyee cak….masuk ora menurut sampeyan desain ini ? Monggo berikan opininya….(iwb)

4 COMMENTS

  1. Kek pakai triplek shroud nya. Plastik samping very very outstanding laaa……. Kotak koblast baddast yoggast sekali ini

Comments are closed.