iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… di tahun ini MV Agusta memperkenalkan motor barunya yang membawa nuansa sport klasik, nah motor yang dipamerkannya kali ini mengadopsi desain full fairing dengan sentuhan siluet klasik yang elegan. Yup motor yang dimaksud yakni MV Agusta Superveloce, motor ini membawa tampilan klasik dari balutan body full fairingnya. Walaupun mengusung tampang klasik dari sektor desainnya cak, tapi untuk sektor mesin Superveloce sudah mengadopsi teknologi modern. Italia emang beda cakkk !!

Nah di tahun ini MV Agusta melakukan beberapa update cak terhadap Superveloce nya. Hal ini dilakukan karena terbentur homologasi Euro 5 yang mengharuskan motor mengeluarkan emisi yang ramah lingkungan. Selain itu MV Agusta telah menyematkan fitur baru bernama Inertal Measurent Unit (IMU) yang merupakan fitur dari hasil kerja sama antara MV Agusta dan e-Novia yang bermarkas di Milan, Italia. IMU ini berfungsi sebagai pusat kontrol elektronik dan ada beberapa fitur cak yang terdapat di IMU yakni cornering Anti Lock Braking System (ABS) dan Head Traction Control.

Yups untuk sektor mesinnya sendiri, motor ini mengusung mesin tiga silinder berkubikasi 789cc dengan sistem pendinginan cairan. Dengan mesin yang diusungnya tersebut Superveloce mampu memuntahkan tenaga maksimal hingga 144,9 Hp di 13.000 Rpm. Selain itu MV Agusta mengklaim bahwa diatas kertas motor ini mampu mencapai top speed hingga 240 Km/jam.

iklan iwb

MV Agusta Superveloce akan dirilis dan dipasarkan dalam dua varian cak, varian yang pertama yakni versi standar dan Superveloce S. Khusus untuk Superveloce S diberi sentuhan warna berbeda cak yakni dilabur dengan cat putih dan pelk jari-jari yang memperjelas aura motor klasiknya cak. Selain itu biker diberikan pilihan lain cak untuk modifikasi dalam paket pembeliannya nanti, yakni single seat dengan bantalan Alcantara berwarna coklat, knalpot Arrow triple-exit, dan ECU yang dapat disetting sesuai knalpot….

Last….Sayang hingga saat MV Agusta belum membeberkan kapan Superveloce ini akan dirilis, begitu juga untuk banderolnya pun belum terendus dengan pasti cak. Wiss kita tunggu cak update selanjutnya dari supersport klasik berteknologi canggih ini…(RA iwb)

4 COMMENTS

  1. Semoga segera dilokalin dan dikecilin cc nya biar harga kompetitif dan terserap market dengan baik. Aamiin Aamiin Allahuma Aamiin

Comments are closed.