iklan iwb

Iwanbanaran.com ? Caakkk Kawasaki sejak November tahun lalu memang dikabarkan tengah mendevlope alias mengembangkan motor listrik jenis hybrid. Tapi bisa saja cak proyek sepeda motor Hybrid tersebut merupakan produk roda dua pertama yang akan diproduksi secara masif kedepannya. Nah lima bulan berlalu cak, ternyata kawasaki masih tetap mengembangkan dan memastikan bahwa proyek ini nggak mangkrak cak. Wisss seperti apa perkembangane, simak detilnya dibawah ini…

Sepertinya memang banyak pabrikan yang tengah berlomba-lomba menciptakan Electric Vehicle (EV) nya cak, setelah perkemarin Honda yang terendus mngumunkan paten barunya. Tapi kali ini pabrikan hijau juga ikut andil dalam persaingan ini. Yaa meskipun nggak full EV cak alias Hybrid, tapi sepertinya Kawasaki tetap ingin mempertahankan mesin konvensionalnya dengan cara mengkombinasikan mesin bensin dengan listrik. Wiss masih ada knalpotne cak.

Hasil dari pengembangan proyek ini ternyata sudah tersebar luas cak, yakni dengan beredarnya gambar paten yang menyatakan bahwa proyek ini terus berjalan. Gambar paten pertama yakni komponen baterai yang berbentuk kubus cak, baterai ini kemungkinan besar memiliki elektronik unit sistem yang berfungsi menjadi pengalih antara meisn bensin dan motor listrik. Selain itu kawasaki mendesain agar motor listrik aktif ketika berjalan di Rpm rendah alias ketika baru berjalan, Jadi untuk berjalan pelan motor akan memakai daya listrik cak. Setelah itu mesin bensin akan berfungsi ketika sudah mencapai kecepatan tertentu.

iklan iwb

Yups dengan sistem kerja seperti itu, tentunya akan membuat motor lebih efisien dan bisa lebih irit dalam penggunaan bahan bakar. Efek ini justru akan terasa cak ketika motor berada dalam kondisi macet parah karena motor akan menggunakan full daya listrik sebagai sumber tenaganya. Sementara itu sistem transmisi pun masih disematkan cak agar biker masih bisa merasakan feel seperti motor konvensional biasanya. Lalu untuk penyaluran tenaga pun tidak memakai belt alias masih memakai rantai agar kesan motor bensnnya masih kentara.

Last… Keunggulan yang bisa biker rasakan dengan motor listrik Hybrid ini yakni penggunaan dimensi baterai yang kecil dan tidak memakan banyak tempat seperti motor full EV lainnya. Namun sayangnya cak, hingga sekarang belum ada bocoran dari Kawasaki perilhal besaran output power yang akan dihasilkan motor listrik Hybrid ini. Kemungkinan karena mesin ini masih dalam pengembangan juga cak sehingga data-data tertentu masih dikekepin rapat-rapat sama geng ijo. Salah satu yang konon menjadi percontohan adalah Ninja versi listrik, kuwi rumornya. Wiss kita tunggu saja kelanjutan perkembangane, makin seru kiee…(RA iwb)

6 COMMENTS

    • Oalah pakdeee…org lainmah trial & siap gagal…lah situ komen positif aj gagal…awokawokawok

  1. Kalau kena hujan gak korslet,aman gak motor listrik. Kalau jumpa banjir perkotaan gimana sampai 50cm. Tau sendiri kan dimana mana banjir.

Comments are closed.