iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Buat sampeyan fans nya Valentino Rossi pasti akan senang dengan kabar terbaru kali ini, karena produsen helm terkenal AGV meluncurkan livery terbaru AGV Pista GP RR. Dilalah seharusnya AGV menelurkan Livery helm terkini MotoGP, tetapi AGV memberikan kejutan dengan membuat helm Limited Edition atau edisi terbatas dengan menggunakan Livery legendaris yakni Soleluna yang dipakai The Doctor pada GP Laguna Seca 2005. Wiss biar ora penasaran intip detilnya dibawah ini…

AGV meluncurkan helm ini karena terinspirasi dari Livery Legendaris Soleluna yang dipakai vale pada GP Laguna Seca 2005. Livery ini pertama kali dibuat AGV agar fans The Doctor senang dan bisa bernostalgia dengan masa kejayaan Vale pada saat itu. I Caschi di Vale diberikan AGV sebagai julukan untuk helm ini. Nah cak AGV memproduksi helm ini secara terbatas dan hanya diproduksi 2.005 unit helm, tentunya angka 2.005 diambil dari tahun bersejarahnya Vale yang pada saat itu berhasil menjuarai GP Amerika dan di tahun yang sama Vale berhasil merengkuh juara dunia. Wiss bersejarah tenan rekk.

Yups seperti yang sampeyan ketahui Vale selalu memakai simbol matahari dan bulan di setiap helm yang dipakai race, dan sudah menjadi ciri khas yang selalu dibawa Vale untuk memberikan estetika dan grafis yang unik pada helmnya. Dibalik Livery nya yang keren AGV merancang helm ini dengan material 100% serat karbon yang tentunya akan menjadikan bobot helm ini ringan. Selain itu AGV mengklaim bahwa helm terbarunya ini akan memberikan perlindungan yang ekstra bahkan untuk kondisi ekstrem sekalipun. Ora sampe situ cakk, helm ini juga sudah teruji kekuatannya dan yang paling penting sudah lolos Homologasi FIM. Jadi wiss standar MotoGP cakk…

iklan iwb

AGV memberikan beberapa aksesoris pelengkap yang sudah termasuk dalam paket penjualan, yakni helm ini sudah dibekali Earplug atau penyumbat telinga yang berfungsi mereduksi suara knalpot. Hydration System yang berfungsi menjaga agar pengendara tidak dehidrasi dengan menyematkan sistem saluran air di dalam helm. Lalu beberapa kit kostumisasi hingga smoke visor yang menjadi pelengkap aksesoris dan tentunya dengan smoke visor pasti keliatan makin keren cakk. Selain itu, interior helm ini atau bagian dalamnya bisa dicopot jadi memudahkan kalo pengen dicuci dan banyak lagi cakk fitur lain yang bisa sampeyan intip langsung di websitenya.

Last… Livery Soleluna yang merupakan perpaduan warna kuning dan hitam sebenarnya terinspirasi dari pembalap Kenny Roberts yang pada tahun 1970 hingga 1980-an menggunakan warna yang sama di MotoGP Bike nya. Uniknya lagi cakk, di setiap penjualannya helm ini akan dibekali dengan surat yang ditulis oleh Valentino Rossi dan di dalam surat tersebut Vale menjelaskan secara gamblang ide-ide yang selama ini ia buat untuk grafis Livery disetiap helm balapnya. AGV menjual helm ini dengan banderol 1,699 Us Dolar atau jika dirupiahkan sekitar 24 jutaan. Dengan edisi terbatasnya, helm ini sudah menjadi perburuan kolektor dan tentunya para fans The Doctor. Wiss fanboy nya rossi harus beli iki rekkk….(iwb)

 

 

26 COMMENTS

    • Wahh da lama saye tak dengar kabar helm su su kro yg limited edition itu.. punya fitur rotasi otomatis

      • Pakai sirip di belakang segala. Belagu banget. Dasar otak sacelad prabu. Gak ngaruh buat kecepatan jalan umum. Goblok banget sacelad paboe sekali ogg

  1. Pake helm ginian juga gak sanggup lewatin PCX cak ? padahal udah 122 kmh….eh si pCX masih 117 kmh dan anteng berada didepan ?

  2. Bgmnpun tulisan iwb ttep yg terbaik,
    Kmrin smpat males baca artikel, krna bukan tulisan cak webe.

Comments are closed.