iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkkk…..Debut yang sangat baik dari Alvaro Bautista (Aruba.it Ducati Team) di seri pembuka World Superbike, Phillip Island. Dimulai dari Memenangi Race pertama di hari sabtu sekaligus pecahkan rekor setelah Max Biaggi menang di awal debutnya pada Losail 2007 Silam. Juga menandai kemenangan ke 38 Rider Spanyol di ajang World Superbike. Yup….Alvaro Bautista mengaku puas kalahkan Kawasaki !

Rekor berlanjut di Sprint Race. Bautista kembali menang. Menjadikan Kemenangan back to back rider Spanyol di kelas World Superbike setelah terakhir Carlos Checa melakukannya di Imola 2012.

Tidak sampai disitu pakde…..rekor Ditutup dengan Bautista menyapu bersih tiga Race tanpa perlawanan. Juga menjadikan Bautista sebagai Rider kedua yang mampu memenangi Race Dua Race debut setelah John Kocinski di Misano 1996 Silam.

iklan iwb

Alhasil, Bautista menjadi pembalap pertama yang mampu memenangkan tiga balapan dalam satu pekan dalam sejarah World Superbike.

Alvaro Bautista memuji pencapaian bersejarahnya dan menyebut sebagai akhir pekan yang sempurna dan memuaskan. Menurutnya akan sulit dipercaya sebelum akhir pekan ini. Doi mengaku puas bisa kalahkan Kawasaki….

Bautista serasa tidak ada perlawanan sama sekali Dari Race 1 ia mampu meninggal Jonathan Rea dengan gap 14,9 Detik. Kemudian Race kedua juga meninggalkan Rea dengan Jarak 12 Detik. Edan tenan iki..

?Ini akhir pekan yang sempurna dan debut Superbike ku tidak akan lebih baik! Kami menyapu bersih segalanya dengan memenangkan Race 1, Sprint Race, dan Race 2. Jika orang mengatakan kepada ku sebelumnya bahwa aku akan memenangkan tiga balapan, aku tidak akan percaya mereka, tetapi kami bekerja keras selama tes untuk mempersiapkan motor yang fantastis….

?Dalam balapan Sprint Race pagi ini aku bersenang-senang bertarung dengan Rea, aku tahu bahwa dia sangat kuat dan dia selalu mempush. Kecepatannya luar biasa dan aku harus berkonsentrasi sangat keras, tetapi pada akhirnya aku mendapatkan yang lebih baik darinya. Pada race 2 kondisi lintasan lebih sulit daripada di pagi hari, dan penting untuk menyelamatkan ban karena suhu lintasan yang lebih tinggi, jadi aku mendoron keras di lap awal untuk mencoba dan mengelola situasi pada akhirnya…

?Aku sangat senang dengan hasilnya, hari ini adalah hari yang tidak akan pernah ku lupakan! Terima kasih banyak untuk tim Aruba, untuk Ducati dan seluruh crew ku untuk membuat semua ini menjadi mungkin..” tutup Bautista. Apakah rider ini tetap tampil dominan pada next race ? kita lihat saja kangbro…..(iwb)

41 COMMENTS

    • aneh nih orang, oprek rpm gimana.. torsi dan power sudah diatur sesuai porsinya bro.. sama aja kayak balapan r15 vs gsxr, sama2 dikasih 150cc tapi yg satu stroke nya gedean, sama2 dikasih limit 13.000 rpm full oprek, ya ane lbh milih r15 lah, torsi jauh lebih gede, napas atas dikasih lebih.. ini baru dr konfigurasi mesin dan output, belom lg material laen2 nya yg pihak penyelenggara sendiri lbh tau drpd ane sbg penonton..

    • ya memang sih secara kasat mata terlampau mencolok limiter rpmnya, yg laen rata2 14 rb an rpm, ini 16rb rpm sendiri

Comments are closed.