iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkk…Melanjutkan Postingan IWB sebelumnya, setelah Pukul 18.00 Waktu setempat Danilo Petrucci keluar sebagai yang tercepat. 25 Menit kemudian Alex Rins kembali gusur posisi pimpinan test sementara Danilo Petrucci dengan catatan waktu 1 Menit 55.392 Detik. Diikuti Marc Marquez dengan catatan waktu 1 Menit 55.402 dan Maverick Vinales melengkapi tiga besar dengan catatan waktu 1 Menit 55.663 Detik. 20 Menit sebelum 3 Jam awal giliran Rookie Joan Mir memimpin test dengan catatan waktu 1 Menit 55.321 Detik….

Menutup 3 Jam Awal Joan Mir keluar sebagai yang tercepat dengan waktu 1 Menit 55.321 Detik. Di ikuti rekan setimnya Alex Rins dengan catatan waktu 1 Menit 55.392 Detik. Menutup tiga besar adalah Marc Marquez dengan catatan waktu 1 Menit 55.402.

Dua puluh menit kemudian Danilo Petrucci kembali rebut posisi puncak test dengan catatan waktu 1 Menit 54.818 Detik. Diikuti Alex Rins yang kali ini improve dengan waktu 1 Menit 54.852 Detik. Tapi itu Tidak bertahan lama cak selang lima menit Marc Marquez berhasil puncaki test sementara dengan catatan waktu 1 Menit 54.613 Detik.

iklan iwb

Sempat di warnai crash beberapa rider cak sejauh ini 5 Rider (Bradley Smith,Takaaki Nakagami,Cal Crutchlow, Alex Rins dan Johann Zarco) mengalami crash namun tidak ada yang cedera.

Kemudian pada pukul 19.45 giliran Maverick Vinales ambil alih posisi puncak dengan catatan waktu 1 Menit 54.208 Detik. Kemudian di ikuti Fabio Quartararo dengan catatan waktu 1 Menit 54.441 Detik.

Hingga dua jam sebelum test Usai Maverick Vinales pimpin test sementara dengan catatan waktu 1 Menit 54.208 Detik. Di susul Fabio Quartararo dengan catatan waktu 1 Menit 54.441 Detik. Dan Marc Marquez melengkapi tiga besar dengan catatan waktu 1 Menit 54.613 Detik. Dan menutup dua jam sebelum test Usai Marc Marquez Crash namun tidak mengalami cedera apapun cak…

Selang 20 Menit Jorge Lorenzo Improve menuju Posisi 4 dengan catatan waktu 1 Menit 54.653 Detik. Begitupun Valentino Rossi yang berhasil improve besar sejak keterpurukannya kemarin. Valentino Rossi menutup lima besar dengan catatan waktu 1 Menit 54.766 Detik. Beberapa menit kemudian Rossi naik satu tingkat menggusur Lorenzo dengan catatan waktu 1 Menit 54.651.

Hingga satu jam terakhir sebelum test selesai posisi tiga besar masih sama Maverick Vinales mempinpin test sementara dengan catatan waktu 1 Menit 54.208 Detik. Di susul Fabio Quartararo dengan catatan waktu 1 Menit 54.441 Detik. Dan Marc Marquez melengkapi tiga besar dengan catatan waktu 1 Menit 54.613 Detik.

Last…selang beberapa menit Jorge Lorenzo crash aman tidak ada cedera pakde. 30 Menit akhir Hampir semua pembalap memasuki Paddock dan mengakhiri test. Hingga akhir test Posisi tiga besar tidak berubah. Performa luar biasa buat Yamaha khususnya Fabio Quartararo dan Lorenzo pastinya. Berikut hasil lengkap?Motogp Losail Test Hari Ketiga…(Cc for iwb)

Full Result Day 3

1.Maverick Vinales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 54.208s
2.Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1)* 1m 54.441s +0.233s
3.Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 1m 54.613s +0.405s
4.Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 54.651s +0.443s
5.Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V) 1m 54.653s +0.445s
6.Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha SRT (YZR-M1) 1m 54.660s +0.452s
7.Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 54.770s +0.562s
8.Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 1m 54.789s +0.581s
9.Danilo Petrucci ITA Ducati Team (Desmosedici) 1m 54.818s +0.610s
10.Jack Miller AUS Pramac Ducati (Desmosedici) 1m 54.851s +0.643s
11.Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 54.852s +0.644s
12.Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* 1m 54.997s +0.789s
13.Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (Desmosedici)* 1m 55.074s +0.866s
14.Tito Rabat SPA Reale Avintia (Desmosedici) 1m 55.229s +1.021s
15.Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosesdici) 1m 55.233s +1.025s
16.Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 55.343s +1.135s
17.Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 55.690s +1.482s
18.Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)* 1m 55.773s +1.565s
19.Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 55.814s +1.606s
20.Bradley Smith GBR Aprilia Test Rider (RS-GP) 1m 56.072s +1.864s
21.Karel Abraham CZE Reale Avintia (Desmosedici) 1m 56.121s +1.913s
22.Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 56.162s +1.954s
23.Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16) 1m 56.371s +2.163s

*Rookie

Fastest Day 2 time:
Alex Rins SPA Suzuki 1m 54.593s

Fastest Day 1 time:
Maverick Vinales SPA Yamaha 1m 55.051s

Official Qatar MotoGP records:
Best lap:
Johann Zarco FRA Yamaha 1m 53.680s (2018)
Fastest race lap:
Jorge Lorenzo SPA Yamaha 1m 54.927s (2016)

36 COMMENTS

  1. Tinggal nunggu apakah yamaha juara tes pra musim aja atau hasil tes sesuai dengan hasil race sesungguhnya.

Comments are closed.