iklan iwb

Iwanbanaran.com – Cakkkkkk….Jatim menggebrak dengan tema LEGENDARY IS BACK. Betul cak….kemarin jumat tgl 8/2 bertempat di Suzuki Indrapura, suzuki motor jatim secara resmi memperkenalkan team balap profesional yang bernama SUZUKI CHR JATIM dimana team ini adalah hasil kolaborasi antara CHR MOTORSPORT dan SUZUKI MOTOR JATIM slaku Distributor Sepeda Motor Suzuki wilayah Jatim….!

Setelah sekian lama absen akhirnya SUZUKI CHR JATIM akan berlaga di ajang road race kejurnas dan kejurda 2019 dengan pembalapnya yaitu Davin Cemplon yang saat ini masih berusia 10 tahun. Bocah cilik ini akan Membesut Suzuki Satria FU150 SUZUKI CHR JATIM dan turun di dua kelas yaitu Standart dan tune up….

Penandatanganan MOU dilakukan oleh Bp. Morally selaku Operational Manager Suzuki Jatim dan Bp. Iwan selaku Owner CHR MOTORSPORT. Disaksikan oleh kurang lebih 50 perwakilan biker berbagai tipe di kota Surabaya, team ini mendapatkan sambutan yang luar biasa dan optimis dapat meraih prestasi di ajang road race yang dilakoninya…

iklan iwb

Sebagai informasi Kejurnas ataupun Kejurda 150 saat ini didominasi oleh dua pabrikan yakni Yamaha serta Honda. Honda sendiri banyak mengandalkan Sonic 150. Sementara Yamaha sejauh ini percaya diri dengan bebek super nya yakni MX King. Oleh karena itu cukup menarik bagi kita untuk melihat seberapa tangguh Suzuki dalam mendongkrak kemampuan dan performa Satria FU150 untuk melawan para rivalnya. Seru nehhh cakkk. Yo wis ah…..sholat Jumat sik pakdeeeee……(iwb)

9 COMMENTS

  1. Tim privater kyag nya nih..
    Dana pribadi bukan pabrikan
    Secara engine fu150cc bisa jadi 21 HP klo dioprek

    Klo di dukung pabrikan Suzuki hrusnya pake Fu Fi

      • Iya mksd sya kalian hebat.. Salut sm kalian
        Cz pake motor generasi lama. .

        Klo di dukung pabrikan pake Fu fi sekaligus Suzuki promosi. . Fu fi kn motor yg msh dijual ..

Comments are closed.