iklan iwb

Iwanbanaran.com – Kangbro….sepekan ke depan, gelaran spektakuler Sportaiment Trial Game Asphalt (TGA) 2017 menyisakan babak Final yang akan dihelat di Sirkuit Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, 15-16 Desember mendatang. Sejumlah rider kenamaan Tanah Air dipastikan akan beradu skill pada seri pamungkas tersebut. Yup, The ?Battle of Champions? alias pertarungan para jawara bakal tersaji pada seri Final ini….

Doni Tata, mantan pebalap tim Gresini Moto 2 dan juara beruntun Trial Game Asphalt putaran 1 dan 2. Gerry Salim, juara Asia Road Racing Championship 2017, serta duo kroser papan atas Indonesia Ivan Harry Nugroho dan Farhan Hendro adalah beberapa nama pebalap top yang akan berebut posisi terbaik di Malang. Tentunya duel-duel sengit bukan hanya datang dari mereka saja, masih banyak pebalap-pebalap terbaik Indonesia yang akan turut berlaga: Pedro Wunner, Wawan Tembong, Agha Riansyah,Tommy Salim, atau bahkan ada nama Diva Ismayana dan AM Fadli. Tentunya rider-rider tersebut di atas akan semakin melengkapi titel ?The Battle of Champions? pada putaran pamungkas di Malang nanti…

Doni Tata Pradita, pebalap asal Sleman DIY, yang di dua putaran awal (Yogjakarta dan Purwokerto) begitu superior kali ini tak boleh lengah dan wajib berjuang ekstra keras. Pasalnya, gempuran Gerry Salim dan para jawara lain sudah dapat dipastikan akan merepotkan laju Doni Tata untuk meraih predikat Juara Umum Trial Game Asphalt 2017.
?Ya, di babak final Malang nanti memang akan lebih berat dibanding dua putaran sebelumnya. Saya akan berusaha lebih keras lagi untuk mempertahankan gelar juara, tentu saja dengan persiapan yang lebih matang seperti latihan-latihan skill serta fisik, just do the best pokoknya,? beber Rider yang pernah merasakan sengitnya kompetisi balap motor Asia sejak usia 12 tahun itu. ?Pesertanya lebih komplit kan ya, tentu saja semua lawan tangguh, tapi mungkin Gerry Salim dan Diva bisa jadi pesaing yang patut diperhitungkan,? imbuh Doni…

iklan iwb

Sementara Gerry Salim, pebalap yang baru saja merebut gelar juara Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017 di Sirkuit Chang Buriram, Thailand, kelas AP250 ini mengaku sangat menantikan putaran ke-3 Trial Game Asphalt 2017 nanti. Seperti diketahui, Gerry harus pasrah absen di 2 putaran awal Yogjakarta dan Purwokerto demi fokus menghadapi kejuaran Asia tersebut. ?Tentunya seri Malang ini yang Gerry tunggu-tunggu karena absen di Yogja dan Purwokerto, sudah gatal rasanya betot gas di lintasan Trial Game Asphalt. Semoga saja bisa meraih hasil maksimal,? tutur Gerry Salim…

Bermodalkan gelar juara ARRC yang baru saja disandangnya, adik kandung dari Tommy Salim ini akan bertarung all out di Kanjuruhan Malang. ?Wow, pasti bakal lebih seru nanti di Malang, kabarnya pebalap yang bertanding lebih komplit ya,? pungkas Gerry. Panasnya persaingan para pebalap tersebut tentunya tidak lepas dari adu gengsi perebuatan mahkota Juara Umum Trial Game Asphalt 2017 serta hadiah total puluhan juta rupiah yang telah disiapkan oleh pihak penyelenggara…

Selain menikmati serunya pertarungan antar para jawara yang akan berlaga di lintasan Trial Game Asphalt yang disinari ribuan watt lampu penerangan, penonton juga akan menikmati beat-beat dari Female DJ yang mengiringi jalannya lomba hingga saat penentuan Juara Umum, yang akan dimeriahkan dengan dentuman kembang api raksasa.
Nah, rugi guys kalau nggak ikutan tanding atau nonton pada putaran terakhir Trial Game Asphalt 2017, di Malang, 15-16 Desember nanti. Pantau terus info terbaru di www.trialgame.id…(TGA PR)

28 COMMENTS

    • JOOZZZZZZZZ…….!!!

      YANG MERASA ?FBH? HARAP HENTIKAN ?PROMOSI? DI IWB DAN ?BC? KE FBY.
      ?
      BERILAH! KESEMPATAN SEMUA FBY UNTUK BERKOMENTAR DI IWB YANG BIJAK DAN POSITIF.
      ?
      JIKA DIA (FBY) KELEWATAN BATAS!! (KOMEN NEGATIF).
      ANE SIAP! ?BERPERANG? SECARA LOGIKA DAN FAKTA?!! ENTAH ITU ?FIX? ATAU TIDAK.

    • Walah! Seribuan Motor Akan Dikubur di Indramayu, Kenapa Tuh?

    • Asoy desoyyyy

      Honda PCX yang dirakit di Indonesia tersebut tak hanya disiapkan untuk pasar domestik saja melainkan rencananya akan diekspor ke beberapa negara. Tak berbeda jauh dengan CBR250RR yang kini basis produksinya ada di Indonesia, dan sudah dikirim ke beberapa negara, termasuk Jepang.

    • Walah! Seribuan Motor Akan Dikubur di Indramayu, Kenapa Tuh?

    • Okay rapopo, tapi simak ini…

      Honda PCX yang dirakit di Indonesia tersebut tak hanya disiapkan untuk pasar domestik saja melainkan rencananya akan diekspor ke beberapa negara. Tak berbeda jauh dengan CBR250RR yang kini basis produksinya ada di Indonesia, dan sudah dikirim ke beberapa negara, termasuk Jepang.

  1. Balapan Allstar pebalap indonesia juara buat penutup akhir tahun,,,?????

    Hadiahnya Honda PCX Hybrid masing masing peserta,,,

  2. jadi kepo, pingin nonton seri seri sebelumya … kira kira ada nggak di youtube? atau mungkin panitia udah bikin di web resminya, rekaman balapan seri seri sebelumnya ? …

  3. Saya bukan fby, tapi lebih suka yamaha.
    Mau dukung yamaha karena ms jauh bnget banding hndao.
    Sekarang saya merasa sangat kasihan sama ymh, ikut ngerasa sesak di dada.
    Saya mociner, klo dah punya duit mau bli motor ymh atau suxuki yg real dohc
    Oiya saya belum bisa/pernah motoran kopling tangan

  4. Ekekekekek…..
    Ada mesin bekas cbr250rr…..???
    Buat ganti mesin reot25 yg ROMPAL
    MuuUUUuuuehehehehe…….

Comments are closed.