iklan iwb

Eko Prabowo GM Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia menerima piagam Top Brand AwardTop Brand Award menjadi penghargaan perdana Yamaha di tahun ini. Lima Top Brand Award disabet Yamaha untuk tiga segmen motor termasuk oli Yamalube…..

Empat motor Yamaha diakui sebagai yang terbaik di kelasnya dan berhak mendapatkan Top Brand Award. Mio di segmen matik, V-Ixion segmen sport, Jupiter dan Vega di segmen bebek. Ditambah Yamalube diakui sebagai oli terbaik. Top Brand Award digelar Majalah Marketing dan Frontier Consulting Group dan seremonial penghargaan dihelat di Hotel Mulia, Senin malam 4 Februari 2013. ?Lima Top Brand Award ini merupakan pengakuan atas brand Yamaha yang terus stabil dan semakin tinggi nilai mereknya di bisnis otomotif roda dua. Hasilnya produk-produknya selalu berada di papan atas yang diburu konsumen. Terimakasih kami untuk kepercayaan konsumen yang turut menempatkan Yamaha sebagai pemenang Top Brand Award,? papar Eko Prabowo, General Manager Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia.

Untuk menguatkan nilai brand dan memenuhi kebutuhan konsumen, Yamaha gencar mengeluarkan produk-produk baru. Akhir tahun lalu New V-Ixion diluncurkan dan awal tahun ini racing champion line up yang terdiri dari Xeon RC, Soul GT Street dan facelift Jupiter MX, sudah hadir di pasar Indonesia. Mio yang fenomenal juga semakin menggigit dengan laku kerasnya Mio J. Terbukti nama Mio sangat identik dengan matik, matik adalah Mio bagi masyarakat Indonesia. Yamaha sendiri untuk enam tahun beruntun sejak 2008 dianugerahi Top Brand Award. Di 2008 Yamaha mendapatkan Top Brand Award untuk Jupiter, RX King dan Mio. Setahun sesudahnya giliran Mio, Jupiter, Vega dan RX King. Lalu di 2010 untuk Jupiter, V-Ixion dan Mio. V-Ixion, Scorpio Z, Mio dan Jupiter di 2011. Tahun lalu V-Ixion, Mio, Jupiter dan Vega.

iklan iwb

Top Brand 2013 menggunakan metodologi survey yang terbagi dua jenis yaitu survey dengan target populasi responden general dan yang kedua adalah B2B. Survey Top Brand responden general melibatkan 2.800 sampel random dan 1.400 sampel booster. Survey dilakukan di delapan kota yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, Pekanbaru dan Balikpapan. Sedangkan survey B2B melibatkan 700 perusahaan di Jakarta dan Surabaya. Dilakukan dengan metode stratified random sampling dengan menggunakan business line sebagai strata. Responden B2B yang diwawancarai adalah karyawan yang bekerja di bagian purchasing, general affair (GA) atau bagian IT, yang menentukan pembelian barang atau produk di perusahaan masing-masing….(YIMM PR)

?

88 COMMENTS

  1. Hanya RX king dan mio sporty yg harus yamaha banggakan kehandalan nya….
    Krn sdh teruji. Kalau yg lain ngga lah….

  2. iwb sama wak haji bikin postingan janjian euy,cuma beda 1 menit

    – @taufikmotoblog First Riding Impression 2013 New
    Honda Verza 150 . . . Fungsional bisa,
    kencengnya Lumayan dlvr.it/2vLL6s 3 mins ago via dlvr.it 😀
    – @iwanbanaran Yamaha Raih Lima Top Brand Award
    2013…. wp.me/popmY-98v 2 mins ago via WordPress.com 😀
    IWB – TMC disinyalir janjian bikin postingan 😆

  3. Rupanya MotorPlus masih penasaran dgn performa NVL vs CB sehingga Test dyno sendiri. Dan hasilnya?? (Silahkan baca MotorPlus). He?he?

    Yg jelas yg punya CB gk perlu kecewa.

  4. uwh.. Mio n Jupiter Joss gandos kotos kotos nganti mbledosss…
    Sejak 2008 ga penah absen sbg pnyumbang “top brand” ..

  5. Wah selamat buat yamaha,semoga lebih respon dan lebih mengerti dg keinginan konsumen nya….!!!

    Saya tidak membenci yamaha dan saya juga tidak membenci honda….!!! Bagi saya kedua nya bagus di segment nya masing-masing..!

    Saya mencintai produk yamaha,walau saya harus pakai kawasaki.Kami sangat berharap kepada pembesar dan petinggi garpu tala untuk mengeluarkan motor sport di tanah air dg mesin DOHC jangan yg slalu SOHC terus….,dg spek 150cc ataupun 250cc. Krn hanya yamaha,yg tdk mempunyai motor sport di tanah air,yg di jual umum di smua dealer nya,dg spek DOHC. Semua nya masih SOHC, padahal konsumen sangat sekali menginginkan motor sport dari yamaha.dan andai kata seumpama yamaha mengeluarkan motor baru di indonesia dg 2 silinder 250cc DOHC (harga masuk akal) mngkn kami tidak memakai ninja FI. Kami bertujuan hanya memberi masukan…. Jg selayak nya seperti scorpio model nya di upgrade,krn bentuk dan model dr scorpio sangat kurang bisa di terima konsumen…. Semoga yamaha mendengar

  6. Gak penting..
    Yang penting itu..
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    EM
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .
    .

    ES

  7. Wah selamat buat yamaha,semoga lebih respon dan lebih mengerti dg keinginan konsumen nya….!!!

    Saya tidak membenci yamaha dan saya juga tidak membenci honda….!!! Bagi saya kedua nya bagus di segment nya masing-masing..!

    Saya mencintai produk yamaha,walau saya harus pakai kawasaki.Kami sangat berharap kepada pembesar dan petinggi garpu tala untuk mengeluarkan motor sport di tanah air dg mesin DOHC jangan yg slalu SOHC terus….,dg spek 150cc ataupun 250cc. Krn hanya yamaha,yg tdk mempunyai motor sport di tanah air,yg di jual umum di smua dealer nya,dg spek DOHC. Semua nya masih SOHC, padahal konsumen sangat sekali menginginkan motor sport dari yamaha.dan andai kata seumpama yamaha mengeluarkan motor baru di indonesia dg 2 silinder 250cc DOHC (harga masuk akal) mngkn kami tidak memakai ninja FI. Kami bertujuan hanya memberi masukan…. Jg selayak nya seperti scorpio model nya di upgrade,krn bentuk dan model dr scorpio sangat kurang bisa di terima konsumen…. Semoga yamaha mendengarr

  8. bertolak belakang dengan kebijakan feodalisme – priyaisme AHM.. Yamaha lebih mantap dalam terjun melebur bersama fansnya..

    ga heran sosial media award di raih.. buka2an ala yamaha yg transparan juga ga bisa di ikutin AHM

    sayang yamaha terlalu banyak bermain di simbol daripda perang lini pasukan motor2nya..

    jadi banyak konsumen yang lebih percaya iklan daripada motornya yg di indonesia masih kelas mediocre..

    kelas 150 cc kebawah cuman vixion yg bersinar.. skutiknya melempem.. apalagi kelas 150cc keatas. tak bisa bersaing selagi scorpio cuman jadi pemanis. market share pio sjk dikeluarkan pertama kali juga ga bisa membungkam habis tiger. tidak seperti beat dan vario yang sukses membungkam semua lini skutik yamaha

    yamaha hanya mampu bermain dan menjadi leader saat tidak ada pemain dikelasnya
    contoh.. mio dan nouvo berjaya saat vario dan beat belum keluar.

    apa vixion juga bakalan mengulangi sejarah diatas sejak kelahiran cbsf ?

    kasian yg fans yamaha.. disuguhi iklan2 tapi realita motornya2 masih mediocre

    yamaha masih menjadikan fans indonesia sebagai sapi perah.
    motor2 flagship masa cuman vixion? itupun kelasnya bukan worldwide.. vixion tuh kelas lokal. padahal yang namanya flagship itu syaratnya harus worldwide seperti kawasaki ninja 250fi/300fi, z250, pcx150, cbr250 dsb

    flagship itu harus motor yg benar2 mewakili bendera pabrik.

    gile lu yamaha.. pendapatan paling besar itu msh dipegang indonesia.. masa kek gini balasan lu ke sapi perah lu yg tergemuk???

  9. Setuju dengan komentator jujur… dapat penghargaan dari indonesia, tapi ga pernah menghargai indonesia. Indonesia cuma dijadiin sapi perah oleh yamaha.

  10. selamat…
    tapi sayang, konsumennya dibodoh-bodohin, dikasih produk abal-abal harga operpress..
    atau top brandnya dah disogok yamaha?
    pantesnya kawasaki yg dapet penghargaan ini..

  11. jupiter z operpress lampu manggut2 dapet penghargaan gak ya?
    ane kasian sama owner jupi z, lampunya mau copot tuh..

  12. jadi pgen beli NVL aja.
    sebe ketoe kakean di komplen. pye leh pabrik honda.
    vario lg 2th ko ontelane rusak gak glem blek. .

  13. biarpun saya bukan org jakarta, tapi hidupp jokowi ahok………….*soal rusun marunda.
    eh……….salah tempat yaa? ini trit penghargaan si ymh yaa? selamat la……

    *ahahahahahahahahah
    *jadi ingat para fbh yg norak2 dlm memilih pemimpin…..

  14. ini namanya pembodohan konsumen cz yg dapet untung yamaho pabrikan asal jepang ,lha indonesia dapet apa?
    Rongsok n asap.
    Tanya kenapa saya bilang rongsok?
    Karna produk2 dari yamaho itu ujung2nya cuma akan jadi rongsok begitu juga pabrikan yang lain.
    SADAR WOY SADAR, KONSUMEN2 INDO CUMA DIBODOHI ,SADAR SADAR

  15. ?Lima Top Brand Award ini
    merupakan pengakuan atas brand
    Yamaha yang terus stabil dan
    semakin tinggi nilai mereknya di
    bisnis otomotif roda dua. Hasilnya
    produk-produknya selalu berada di
    papan atas yang diburu konsumen.
    Terimakasih kami untuk kepercayaan
    konsumen yang turut menempatkan
    Yamaha sebagai pemenang Top
    Brand Award,? papar Eko Prabowo

    ——+——
    kalimat tsb cocok untuk vixion dan ymlube. tapi mio, jupi dan vega…..?

  16. @komentator jujur
    mungkin ente orang paling sok tau se indonesia raya,komen lu ga mutu,nyampah di warung orang aja

Comments are closed.