iklan iwb

Brother sekalian…pabrikan profesional adalah pabrikan yang sudi memberikan ekstra effort buat produk-produknya. Vixion sebagai first mover motorsport injeksi ditanah air ternyata selalu dipantau oleh Yamaha. Maksudnya???….

Sejak brojolin motor fenomenal ini ditahun 2007?Yamaha tidak pernah berpangku tangan dalam melakukan supervisi. Mulai dari perangkat injeksi yang dibenamkan setelah pemakaian lama sampai efek bahan bakar berkualitas buruk terhadap injektor. Btw seperti apa sih sistem kerja motor fuel injeksi? YMKI mengilustrasikan sistem pintar ini ibarat tubuh dan otak. Yakni ECU (engine control unit) sebagai otak selalu menjadi pusat control dan sensor. Dari sanalah semua diatur. Tercatat beberapa komponen yang link langsung yakni MAQS (module air quantity sensor), crank angle sensor, coolant temperature sensor, lean angle sensor, injektor, ignition coil, fuel pump, FID (fast idle selenoid) serta fan. Contohnya….jika?radiator terlalu panas maka ECU akan mengirimkan sinyal kekipas supaya menyala dan bisa membantu melepas heat yang terperangkap didalam radiator dll. Semua diatur sedemikian rupa secara mengagumkan. Itulah kenapa motor injeksi bisa dikatakan kuda besi generasi modern….

Lumpur menyerbu injektor Vixion masih bisa hidup

Dalam perjalanannya selama hampir 4 tahun, YMKI terus membenahi alat-alat canggih untuk menunjang kelangsungan produk injeksi mereka. Contohnya pengadaan?injector cleaner, digital microskop + laptop dan lain sebagainya. Untuk performa serta keiritan bahan bakar dianjurkan per10ribu kilometer biker membersihkan komponen injektor. Bisa dilakukan sendiri ataupun meminta bantuan mekanik. Yang menarik mzbro…berdasarkan survei, mayoritas pemakai Vixion dalam setahun bisa menghabiskan 30ribu kilometer. Padahal normal untuk rentang periode segitu paling sekitar 10ribuan. Dan rata-rata konsumsi bahan bakar 70% nenggak premium. Hasilnya..?? tidak ada pengaruh signifikan selama beli bensin bukan ditempat eceran….

iklan iwb

Oh iya…ada satu jawaban yang melegakan dari pak Abidin YMKI bahwa isu Vixion rentan mogok jika diparkir ditempat panas tidak usah dikuatirkan kembali. Sebab mereka sudah mengganti part empeler yang memuai pada fuel pump. Itu hanya terjadi?pada sebagian?generasi awal. Segala pergerakan mulai dari keluhan, kelemahan serta tetek bengek mesin FI, ternyata YMKI selalu memantau lewat database chip yang dibenamkan pada ECU.?Oh iya…mz Taufik sempet nanya tidak adakah refreshment?fitur…hhhmm double?disk brake mungkin??.?Pak Abidin hanya tersenyum??…apa?ini artinya sebagai senjata?simpanan jika?penjualan Vixy sudah disalip NMP?? bisa jadi. Tapi…tidak bisa dipungkiri…..dengan harga 21jutaan, segala yang ditawarkan YMKI dari Vixion memang susah dicari tandingannya. Gimana menurut mzbro semua? monggo share komentarnya……(iwb)

51 COMMENTS

  1. bisa, tapi ecu ganti yang racing punya
    ban nya pake ban anak 4l4y,
    terus VR nya ganti jari jari yang ringan
    dan kamu bawanya sambil tidur

Comments are closed.